MALANG, Tugujatim.id – Honda Bikers Day (HBD), ajang berkumpulnya komunitas Honda se-Indonesia, biasanya dilakukan secara offline. Karena adanya pandemi, PT Astra Honda Motor (AHM) dan PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim), distributor sepeda motor Honda bersama Ikatan Motor Honda Jawa Barat (IMH), menggelar Honda Bikers Day secara hybrid, yakni Honda Bikers Land di Malang, Minggu (19/12/2021).
Di Malang, Honda Bikers Land diadakan di Café Swara Alam Kepanjen Kabupaten Malang yang diikuti 30 anggota komunitas yang berasal dari Paguyuban Honda Malang dan Paguyuban Honda Blitar. Para bikers itu pun menggunakan pakaian keren seperti setelan jas, jaket kulit, dasi, hingga kemeja selama acara berlangsung.
Kegiatan ini diawali dengan city riding start dari MPM Malang menuju tempat diselenggarakannya Honda Bikers Land. Para bikers melewati berbagai rute dan kondisi perjalanan. Mulai dari jalan kota hingga melewati landmark Kota Malang. Selama city riding, peserta mengampanyekan keselamatan berkendara #Cari_Aman kepada sesama pengguna jalan dan masyarakat sekitar.

Sesampainya di lokasi diselenggarakannya Honda Bikers Land, mereka disuguhi berbagai aktivitas seperti talkshow pengalaman touring Ekspedisi Nusantara dan modifikasi sport touring CB150X with Wendry Pradana. Juga ada Bedah Teknologi New CB150X yang disampaikan oleh Febri dari Dealer Panji Motor Kepanjen dan Community Games.
Puncak acaranya, yakni Nobar Honda Bikers Land yang diikuti seluruh bikers Honda se-Indonesia.
“Untuk kali pertama Honda Bikers Day dengan konsep virtual yang diharapkan dapat menjangkau lebih banyak peserta komunitas yang terlibat,“ kata Mizidianto selaku Community Development MPM Honda Jatim. (ads)