598 ASN Kemenag Tuban Ikuti Survei CAT IPMB Serentak, Upaya Wujudkan SDM Aparatur Profesional dan Moderat

Dwi Lindawati

Pemerintahan

ASN Kemenag Tuban.
ASN di lingkungan Kemenag Tuban mengikuti CAT IPMB serentak se-Indonesia. (Foto: dok. Kemenag Tuban)

TUBAN, Tugujatim.id – Survey Computer Assisted Test (CAT) Indeks Profesionalisme dan Moderasi Beragama (IPMB) melibatkan 598 aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Kementerian Agama Kabupaten Tuban secara. ASN Kemenag Tuban ini mengikuti tes yang tersebar di lima titik lokasi yang berbeda pada Selasa (27/12/2022).

Lima lokasi CAT IPMB yaitu di Madrasah Negeri di Kabupaten Tuban, seperti MAN 1, MAN 2, MTsN 1, MTsN 2, dan MTsN 3.

Kepala Kemenag Tuban Ahmad Munir mengatakan, jadwal dibagi menjadi dua sesi. Pertama, CAT IPMB 2022 ini merupakan uji kompetensi ASN yang wajib diikuti pada 27 Desember 2022.

“Jika ada ASN Kemenag Tuban yang cuti, maka yang bersangkutan dapat mengikuti di lokasi terdekat. Sedangkan bagi yang sakit dibuktikan dengan surat keterangan sakit dari dokter,” terang Munir, sapaan akrabnya.

ASN Kemenag Tuban.
Para peserta CAT IPMB serentak se-Indonesia. (Foto: dok. Kemenag Tuban)

Menurut Munir, ada tiga poin penting dari kegiatan ini, pertama standar profesionalitas ASN Kemenag Tuban yang mencakup kualifikasi, kompetensi, disiplin, dan kinerja. Kedua, indikator sikap dan perilaku yang mencakup lima budaya kerja Kementerian Agama yaitu integritas, profesionalitas, inovasi, tanggung jawab, dan keteladanan.

Ketiga, indikator moderasi beragama yang mencakup komitmen kebangsaan, toleransi, anti kekerasan dan penerimaan terhadap tradisi. Untuk diketahui, survei IPMB bertujuan untuk mendukung pelaksanaan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional 2020-2024 dan Rencana Strategis Kementerian Agama. Survei ini juga sebagai upaya mewujudkan sumber daya manusia aparatur yang profesional dan moderat.

Peserta survei dibagi dalam empat sesi. Sesi pertama, dari pukul 08.00-09.30 WIB. Sesi kedua, dari pukul 10.00-11.30 WIB. Sesi ketiga, dari pukul 13.00-14.30 WIB. Dan sesi keempat dari pukul 15.00-16.30 WIB.

Popular Post

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

iPhone 17.

Terobosan Baru iPhone 17 dengan Desain Ultra Tipis, Daya Tarik iPhone 17 Slim Bakal Gantikan Varian Plus?

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali bersiap menggebrak lini terbaru iPhone 17 yang diprediksi hadir dengan berbagai inovasi teknologi. Berdasarkan bocoran yang ...

Elpiji 3 Kg

5.584 Metrik Ton Elpiji 3 Kg Disiapkan di Jember Guna Antisipasi Permintaan Tinggi Selama Ramadan dan Lebaran

Darmadi Sasongko

JEMBER, Tugujatim.id – Upaya mengantisipasi permintaan yang tinggi di Bulan Suci Ramadan, sebanyak 5.584 metrik ton elpiji 3 Kg disiapkan ...

FotoJet 2025 01 20T154400420 2447421012

Petaka Gunung Gede, Ketegangan Memuncak di Balik Misteri Alam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Film “Petaka Gunung Gede” menjadi sorotan di dunia perfilman Indonesia dengan genre thriller yang menyajikan ketegangan maksimal. Menggabungkan ...