7 Nakes PSC 119 Kota Malang Positif Covid-19

Dwi Lindawati

News

Wali Kota Malang Sutiaji. (Foto:Azmy/Tugu Jatim)
Wali Kota Malang Sutiaji. (Foto:Azmy/Tugu Jatim)

MALANG, Tugujatim.id – Penularan virus Covid-19 di Kota Malang terus mengganas. Terbaru, 7 petugas Public Safety Center (PSC) 119 Dinkes Kota Malang positif terpapar virus asal Wuhan, China, ini. Tim PSC 119 sendiri selama ini terlibat aktif dalam penanganan Covid-19, termasuk berinteraksi langsung dengan pasien.

Wali Kota Malang Sutiaji mengungkapkan, total ada 7 dari 28 petugas PSC 119 yang terpapar virus Covid-19. Ketujuh petugas ini, di antaranya 6 pegawai di kantor dan 1 orang petugas di lapangan.

”Alhamdulilah rata-rata petugas di lapangan tidak ada yang kena. 6 orang petugas di kantor yang punya riwayat kontak erat dengan pasien awal,” ungkap Sutiaji pada awak media, Senin (28/06/2021).

Dari hasil tracing yang dilakukan, Sutiaji melanjutkan, awal diketahui paparan ini berasal dari salah satu petugas yang tertular dari anggota keluarganya.

“Usai tahu, akhirnya dilakukan tracing. Lalu 28 petugas dites swab dan hasilnya ada 7 petugas terkonfirmasi positif,” paparnya.

Lebih lanjut, ketujuh petugas ini langsung dirawat isolasi di rumah Safe House. Kantor pelayanan PSC juga langsung ditutup untuk dilakukan sterilisasi. Meski begitu, layanan penanganan Covid-19 dari tim PSC 119 tetap berlanjut.

Sutiaji terus mengimbau agar masyarakat waspada, mengingat angka kasus penularannya terus fluktuatif. Dia mengatakan, mengimbau masyarakat, termasuk nakes, agar tertib dan disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan (prokes).

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...