Tugujatim.id – Indonesia memiliki beragam tradisi unik yang berbeda dengan negara lain. Tak tercecuali tradisi unik dalam menyambut Lebaran Hari Raya Idul Fitri. Baik menjelang perayaan, maupun bertepatan dengan hari Lebaran.
Ya, tak hanya silaturahmi, pada Hari Raya Idul Fitri, umat Islam di Indonesia juga memiliki beragam momen dan sedertan tradisi yang unik dan meriah yang dilakukan. Berikut adalah hal-hal unik yang dilakukan masyarakat Indonesia ketika Lebaran!
1. Mudik
Sudah pasti! Kamu pasti juga sering kan melakukan tradisi yang satu ini? Nah, kalau yang ini hampir tak pernah terlewatkan oleh warga Indonesia. Mudik sudah kaya hukum wajib deh pokoknya. Banyak di beberapa kota besar Indonesia, pastinya banyak sekali orang yang merantau ke ibukota Jakarta.
Pastinya menjelang hari Lebaran tiba, mereka yang berada di Jakarta sudah pasti pulang ke kampung masing-masing karena ingin merayakan dan memanfaatkan momen hari Lebaran bersama keluarga tercinta.
Setiap menjelang Hari Raya Idul Fitri pun tiket pesawat sangat cepat sekali habis terjual. Tak peduli seberapa mahal uang yang harus mereka bayarkan asal bisa berjumpa dengan keluarga di kampung sana. Setuju kan?
2. Makanan Khas Lebaran
Tak hanya di Indonesia, sebagian negara Asia pun juga memiliki makanan khasnya masing-masing. Tapi, yang nggak boleh tertinggal adalah ketupat sayur. Hmm, tak hanya itu saja. Setiap hari raya Idul Fitri tiba, masing-masing keluarga pasti menyuguhkan makanan spesialnya.
Biasanya, sepulang shalat Idul Fitri menu pertama yang akan disantap adalah ketupat sayur. Tersaji dengan sangat menarik dan menggugah selera, makanan yang satu ini biasanya disajikan lengkap dengan opor, rendang dan kerupuk udang.
3. Beli Baju Baru
Lebaran itu kurang afdol kalau ngga punya baju baru, itu udah jadi tradisi turun temurun yang sulit dihilangkan. Nggak heran jika menjelang Lebaran, toko-toko dan tempat belanja pakaian bakal ngasih diskon besar-besaran supaya kebanjiran pembeli. Hal ini, membuat para masyrakat menanti momen Lebaran untuk membeli baju baru (diskonan).
4. Takbiran
Tradisi Lebaran di Indonesia yang ketiga adalah takbiran. Mengumandangkan takbir menjelang Idul Fitri bukan hanya sebuah tradisi masyarakat, tapi juga merupakan amalan yang dianjurkan oleh Rasulullah. Seperti yang disebutkan dalam suatu riwayat,
“Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam biasa keluar hendak sholat pada hari raya Idul Fitri sambil bertakbir sampai di lapangan dan sampai sholat hendak dilaksanakan. Ketika sholat hendak dilaksanakan, beliau berhenti dari bertakbir.”
Pada malam Lebaran, masyarakat muslim di Indonesia biasanya akan mengumandangkan takbir sambil berkeliling. Kegiatan ini biasa diiringi oleh tabuhan bedug yang khas. Bahkan di beberapa daerah, diselenggarakan lomba takbiran untuk memeriahkan malam Lebaran. Tradisi ini menunjukkan kebersamaan antar sesama muslim di hari raya.
5. THR
Tunjangan Hari Raya atau THR adalah uang yang diberikan perusahaan kepada pekerjanya ketika hari raya. THR biasanya digunakan untuk memenuhi kebutuhan saat lebaran. Namun jangan salah, tradisi ini juga berlaku dalam masyarakat, khususnya pada anak-anak.
Pada hari Lebaran, orang dewasa yang telah bekerja biasanya akan memberi uang dengan nominal tertentu kepada anak-anak. Anak-anak pun terkadang juga akan bertamu bersama beberapa temannya dari rumah ke rumah dengan harapan mendapatkan THR dari si pemilik rumah.
6. Ziarah Kubur
Ketika Idul Fitri, masyarakat biasanya akan menuju pemakaman untuk memanjatkan doa bagi keluarga dan kerabat yang telah berpulang.
Di depan makam, seseorang akan membacakan ayat-ayat Al-Qur’an dan doa untuk keluarga dan kerabatnya agar senantiasa dalam naungan-Nya. Biasanya mereka juga akan membersihkan makam dari rumput-rumput liar agar makam terlihat rapi dan dilanjutkan dengan menabur bunga di atas makam.
7. Halal Bi Halal
Halal bi halal yang merupakan tradisi paling wajib ketika lebaran ini merupakan suatu kegiatan yang menggambarkan tradisi bersilaturahmi dengan berkunjung ke sanak saudara, kerabat, teman, dan kolega ketika hari lebaran sudah tiba.
Menjalin tali silaturahmi itu hukumnya wajib lho. Momen ini sendiri pun selalu dimanfaatkan oleh semua orang sebagai momen untuk saling memaafkan.