76 Peserta Ikuti Pantukhir Paskibraka Kabupaten Tuban

Gigih Mazda

News

Wakil Bupati Tuban, Noor Nahar Hussei saat meninjau Pantukhir Paskibraka, Senin (12/4/2021) di Gedung Korpri Tuban. (Foto: Humas Pemkab Tuban)
Wakil Bupati Tuban, Noor Nahar Hussei saat meninjau Pantukhir Paskibraka, Senin (12/4/2021) di Gedung Korpri Tuban. (Foto: Humas Pemkab Tuban)

TUBAN, Tugujatim.id – Memasuki proses penentuan tahap akhir (Pantukhir) seleksi calon Paskibraka Kabupaten Tuban, Jawa Timur, Tahun 2021, hanya ada 76 pelajar yang mengikuti. Selama tahap seleksi, ada sekitar 316 siswa yang gugur dalam tes kesehatan, tes Samapta dan baris berbaris.

Dari jumlah tersebut, di antaranya 44 putra dan 32 putri harus bisa menjaga perilaku, karena saat ini bukan hanya nama baik keluarga pribadi tapi juga membawa nama baik Kabupaten Tuban.

Total peserta yang mengikuti Pantukhir ini nantinya juga ikut seleksi Paskibraka tingkat provinsi dan nasional tahun 2021. Dari hasil seleksi tersebut, nantinya hanya akan menyisahkan 6 orang untuk tingkat provinsi, dan 2 orang untuk tingkat nasional.

Wakil Bupati Tuban, Noor Nahar Hussei saat meninjau Pantukhir Paskibraka, Senin (12/4/2021) di Gedung Korpri Tuban. (Foto: Humas Pemkab Tuban)
Wakil Bupati Tuban, Noor Nahar Hussei saat meninjau Pantukhir Paskibraka, Senin (12/4/2021) di Gedung Korpri Tuban. (Foto: Humas Pemkab Tuban)

Wakil Bupati Tuban, Noor Nahar Hussein mengingatkan, momentum HUT RI 76 masih sangat jauh, peserta yang terpilih sekarang sudah menjadi perhatian. Jadi harus bisa menjaga perilaku di tengah masyarakat dan pergaulan baik di sekolah maupun di luar sekolah. Terutama untuk yang berkaitan dengan asusila dan moral apalagi terlibat narkoba.

“Harus bisa jaga dan mawas diri. Karena kalian sudah sampai sejauh ini. Dengan proses penyeleksian yang ketat, hingga bisa lolos. Itu sudah luar biasa,” pesan Wabup Noor Nahar Husein.

Lebih lanjut, pria kelahiran Kecamatan Rengel, Tuban ini juga menerangkan, jika melalui Paskribaka yang diisi oleh generasi milenial adalah sarana untuk membentuk karakter generasi muda terpilih untuk meneruskan perjuangan para patriot-patriot bangsa.

“Perjuangan 1945 itu bisa terwarisi ke generasi milenial melalui Paskibraka,” tegasnya

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tuban Sulistiadi menyampaikan, panitia membagi empat zona, diantaranya, Zona satu di Kecamatan Montong meliputi 7 kecamatan, zona dua Jatirogo meliputi 5 kecamatan, zona tiga Kecamatan Rengel meliputi 5 kecamatan, serta zona empat Kecamatan Tuban meliputi 3 kecamatan. Seleksi sudah dilaksanakan sejak 22 sampai 25 Maret 2021.

“Kita bagi zona untuk mempemudah pemantauan peserta,” sambungnya.

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...