Maling HP Satroni Kios di Pasar Kebonagung Pasuruan, Warga Hajar Terduga Pelaku hingga Bonyok

Dwi Lindawati

KriminalPeristiwa

Maling HP. (Foto: dok. warga/Tugu Jatim)
Petugas kepolisian saat mengamankan Faisol, terduga maling yang curi hp dan uang dari kios mie ayam di Pasar Kebonagung, Kota Pasuruan, Kamis (01/12/2022). (Foto: dok. warga)

PASURUAN, Tugujatim.id – Seorang pria diduga maling HP bonyok usai massa memberi bogem mentah setelah satroni kios mie ayam di Pasar Kebonagung, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan, Kamis pagi (01/12/2022). Ternyata terduga pelaku bernama Faisol, 62, warga asal Kelurahan Kebonsari, Kecamatan Panggungrejo, Kota Pasuruan. Dia tertangkap basah mencuri HP dan uang milik pedagang mie ayam.

Kapolsek Purworejo Kompol Endy Purwanto menjelaskan kronologi dugaan pencurian terjadi saat Subuh sekitar pukul 04.30 WIB. Awalnya pria diduga maling HP ini diam-diam memasuki sebuah kios mie ayam dan bakso milik Margiyono, 48, warga Kelurahan Tembokrejo, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan.

“Kondisi kiosnya masih tutup dan biasanya memang tidak dikunci,” ujar Endy.

Faisol pun diduga langsung menggasak HP dan uang senilai Rp100 ribu. Namun, ketika keluar kios, terduga pelaku dihadang petugas keamanan pasar yang sudah curiga dengan gerak-geriknya.

“Saat keluar kios, pelaku sempat ditanyai petugas keamanan pasar tapi langsung melarikan diri,” ungkapnya.

Petugas keamanan pasar dan warga langsung mengejar pria diduga maling HP tersebut. Bahkan, Faisol sempat berupaya kabur hingga masuk ke permukiman warga.

Setelah berhasil ditangkap, warga yang geram langsung menghajar terduga pelaku. Tidak lama petugas Polsek Purworejo datang ke lokasi untuk mengamankan pria paro baya tersebut.

“Pelaku sempat dihajar massa. Sebelum dibawa ke polsek, pelaku kami bawa ke rumah sakit dulu,” jelasnya.

Setelah mengamankan terduga pelaku, polisi menghubungi Margiono, 48, untuk mengecek warung miliknya. Ternyata, korban kehilangan sebuah HP dan uang senilai Rp100 ribu yang disimpan.

“Pelaku mengaku nekat mencuri karena kepepet butuh uang untuk kebutuhan sehari-hari,” ujarnya.

Popular Post

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

KAI

12 Ribu Pelanggan Kereta Api Manfaatkan Awal Ramadan ‘Munggahan’ di Kampung Halaman

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Volume Pelanggan Kereta Api di Stasiun Malang periode Jumat (28/2) hingga Minggu (2/3) total sebanyak 12.028 orang ...

iPhone 17.

Terobosan Baru iPhone 17 dengan Desain Ultra Tipis, Daya Tarik iPhone 17 Slim Bakal Gantikan Varian Plus?

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali bersiap menggebrak lini terbaru iPhone 17 yang diprediksi hadir dengan berbagai inovasi teknologi. Berdasarkan bocoran yang ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...