Polres Tuban Gelar Pelatihan Lacak Covid-19 pada Bhabinkamtibmas

Redaksi

News

Kapolres Tuban, AKBP Ruruh Wicaksono saat pelatihan Bhabinkamtibnas di jajarannya. (Foto: Humas Polres Tuban) tugu jatim
Kapolres Tuban, AKBP Ruruh Wicaksono saat pelatihan Bhabinkamtibnas di jajarannya. (Foto: Humas Polres Tuban)

TUBAN, Tugujatim.id – Bhabinkamtibmas di lingkungan Polres Tuban diberikan pelatihan lacak Covid- 19, Jumat (26/2/2021). Hal tersebut dilakukan sebagai langkah dalam pencegahan penyebaran Covid-19 yang ada di masing-masing desa binaannya.

Puluhan perwakilan Bhabinkamtibmas Polsek jajaran pun diberikan penguatan testing dan tracing.

Kapolres Tuban dalam sambutannya menyinggung sejumlah anggotanya yang tertular Covid-19 selama tugas di lapangan lantaran anggotanya turut membantu tenaga kesehatan melakukan tracing di lapangan untuk menemukan seseorang yang dekat maupun kontak erat dengan pasien Covid-19, yang mana kegiatan ini diperlukan kehati-hatian.

“Supaya jangan sampai para Bhabinkamtibmas sendiri yang justru tertular. Gunakan masker, rajin cuci tangan, lindungi diri secara maksimal,” kata Kapolres Tuban, AKBP Ruruh Wicaksono.

Pelatihan lacak Covid-19 pada Bhabinkamtibnas yang dilakukan oleh Polres Tuban. (Foto: Humas Polres Tuban) tugu jatim
Pelatihan lacak Covid-19 pada Bhabinkamtibnas yang dilakukan oleh Polres Tuban. (Foto: Humas Polres Tuban)

Pihaknya berpesan, agar bisa melakukan tugas ini dengan baik membantu tenaga kesehatan yang ada di wilayah masing-masing untuk melakukan tracing.

“Tujuan dilakukan tracing adalah untuk mengetahui secara dini, siapa saja yang pernah kontak erat dengan seseorang yang dinyatakan konfirmasi positif, sehingga bisa cepat dan lebih gampang untuk kita tangani,” ungkap mantan Kapolres Madiun ini.

Sementara itu, Kasi Pencegahan dan pengendalian Penyakit Menular Dinas Kesehatan Tuban, Agus Waskito mengatakan, memang peran Bhabinkamtibmas bersama Babinsa dan tenaga kesehatan dari Puskesmas melaksanakan pendataan kepada siapa saja yang pernah kontak erat dengan pasien konfirmasi positif, maupun probable yang ada di wilayahnya.

Selanjutnya di-input ke dalam aplikasi “Lacak Covid 19 Kemenkes” serta dilaporkan secara berjenjang kepada pimpinan atas untuk dilakukan penanganan lebih lanjut.

“Insyaallah kalau dengan aplikasi ini bisa bersinergi, Kita akan mendapatkan informasi dan data yang valid yang sangat membantu untuk percepatan penanganan Covid-19 sehingga permasalahan ini bisa teratasi dengan baik,” ucap Agus Waskitho selaku pemateri dalam pelatihan tersebut.

Pada kesempatan yang sama, Kasat Binmas Polres Tuban, AKP Ali Kantha menjelaskan tentang cara penggunaan aplikasi tersebut kepada Bhabinkamtibmas yang hadir dalam kegiatan tersebut. Warga yang pernah kontak dengan pasien isolasi mandiri bisa di input aplikasi ini

“Jika rekan-rekan Bhabinkamtibmas berada di desa binaannya masing-masing, silahkan dicatat dan dimasukkan kedalam aplikasi,” pungkasnya. (Mochamad Abdurrochim/gg)

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...