Dugaan Tersangka Lain Kasus Korupsi Dana Hibah, KPK Geledah Ruang VIP Kantor DPRD Jatim

Dwi Lindawati

Kriminal

DPRD Jatim.
Petugas KPK yang keluar dari gedung Kantor DPRD Jatim sambil membawa koper. (Foto: Rahman Hakim/Tugu Jatim)

SURABAYA, Tugujatim.id – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali mendatangi kantor DPRD Jatim untuk kali ketiga terkait kasus dugaan korupsi dana hibah pada Selasa (20/12/2022). Sebelumnya, belasan penyidik KPK datang untuk menggeledah kantor DPRD dengan membawa sejumlah koper yang berisi barang bukti pada Senin (19/12/2022).

Kali ini KPK mendatangi lagi kantor DPRD Jatim sekitar pukul 12.00 WIB. Mereka menggeledah sejumlah ruangan kerja fraksi-fraksi dewan.

Salah satu petugas yang bersama tim KPK yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan, mereka baru mendatangi kantor DPRD Jatim sekitar pukul 12.00 WIB.

“Baru saja tiba,” kata salah satu petugas itu.

DPRD Jatim.
Petugas KPK membawa koper berisikan dokumen yang digeledah dari Kantor DPRD Jatim. (Foto: Rahman Hakim/Tugu Jatim)

Berdasarkan pantauan Tugujatim.id di lapangan, ada sekitar lima mobil Kijang Innova warna hitam berjejer di halaman Kantor DPRD Jatim. Salah satu petugas tampak mengenakan rompi cream bertulisan KPK di punggungnya masuk ke gedung DPRD.

Di dalam kantor DPRD, petugas KPK mendatangi ruangan VIP di lantai dua. Mereka tampak memasukkan sejumlah berkas di dalam koper.

Selain ruang VIP, mereka juga terlihat masuk ke dalam ruang fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan terlihat pula sejumlah petugas lainnya masuk ke dalam ruang Fraksi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan.

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...