Tingkatkan PAD Kota Batu, Perumdam Among Tirto Naikkan Tarif Air 2,5 Persen

Dwi Lindawati

Pilihan Redaksi

Perumdam Among Tirto.
Dirut Perumdam Among Tirto Edi Sunaedi. (Foto: M. Ulul Azmy/Tugu Malang)

BATU, Tugujatim.id – Kenaikan tarif air di Kota Batu rencananya bakal diberlakukan pada awal 2023. Rencananya, Perumdam Among Tirto menaikkan tarif retribusi air untuk kelas pelanggan niaga dan industri hingga mencapai 2,5 persen.

Perumdam Among Tirto bukan tanpa alasan menaikkan tarif retribusi air. Tujuannya untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD).

Dirut Perumdam Among Tirto Kota Batu Edi Sunaedi membenarkan rencana kenaikan tarif ini. Dia mengatakan, tarif air golongan pelanggan niaga dan industri terendah berada di angka Rp1.880 per meter kubik dan tertinggi Rp3.760 per meter kubik. Jika jadi naik, tarif terendah menjadi Rp1.927 per meter kubik dan tertinggi Rp3.854 per meter kubik. Besaran kenaikan itu dinilai masih relevan karena saat ini mengalami pertumbuhan pesat.

”Saya rasa kenaikan 2,5 persen itu masih terjangkau. Karena memang sudah waktunya ada penyesuaian antara konsumsi air yang digunakan oleh kategori pelanggan industrial maupun niaga,” terang Sokek, sapaan akrabnya, Jumat (06/01/2023).

Edi memastikan tidak akan menaikkan tarif air untuk kategori pelanggan rumah tangga. Untuk kategori ini, Perumdam Among Tirto menerapkan penambahan golongan. Dari semula empat golongan, menjadi lima golongan.

Penambahan golongan ini dilakukan sebagai penyeimbang kenaikan tarif di golongan pelanggan niaga dan industri. Selain itu, juga dapat menambah target pelanggan di Kota Batu.

“Pada 2016 silam, Perumdam Among Tirto memiliki 10.600 pelanggan. Lalu, pada 2022 ini tercatat memiliki 19.700 pelanggan,” imbuhnya.

Edi menyebutkan, laba yang dibukukan perusahaan daerah itu juga menunjukkan tren positif dari tahun ke tahun. Berdasarkan catatan mereka, pada 2020 lalu Rp1,19 miliar, naik menjadi Rp1,30 miliar pada 2021. Kenaikan ini meningkat menjadi Rp 2,5 miliar pada 2022.

Popular Post

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

KAI

12 Ribu Pelanggan Kereta Api Manfaatkan Awal Ramadan ‘Munggahan’ di Kampung Halaman

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Volume Pelanggan Kereta Api di Stasiun Malang periode Jumat (28/2) hingga Minggu (2/3) total sebanyak 12.028 orang ...

iPhone 17.

Terobosan Baru iPhone 17 dengan Desain Ultra Tipis, Daya Tarik iPhone 17 Slim Bakal Gantikan Varian Plus?

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali bersiap menggebrak lini terbaru iPhone 17 yang diprediksi hadir dengan berbagai inovasi teknologi. Berdasarkan bocoran yang ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...