Siapakah Ma Kyal Sin yang Tertembak saat Peristiwa Kudeta Myanmar Itu?

Redaksi

InternasionalNews

Ma Kyal Sin saat berada di tengah demonstran. (Foto: Twitter @tamyumkung/Tugu Jatim)
Ma Kyal Sin saat berada di tengah demonstran. (Foto: Twitter @tamyumkung/Tugu Jatim)

MYANMAR, Tugujatim.id – Ma Kyal Sin, perempuan berusia 19 tahun, ini tewas tertembak di kepala saat melakukan demonstrasi menentang kudeta militer Myanmar. Saat terjadi bentrok dengan polisi pada Rabu (03/03/2021), dia tengah mengenakan kaus bertuliskan Everything Will Be Oke.  Foto tersebut seketika viral di media sosial (medsos). Pengguna medsos beramai-ramai mengunggah foto Ma Kyal Sin di tengah aksi demo.

Ma Kyal Sin atau lebih dikenal dengan nama Angel menjadi satu dari 38 korban yang tertembak di hari itu. Saat ini, Kyal Sin tercatat sebagai mahasiswi. Diketahui dia tewas saat seorang petugas kepolisian menembakkan peluru ke kepalanya. Dilansir dari Washington Post, Christine Schraner Burgener utusan khusus PBB untuk Myanmar menerangkan militer menggunakan senapan mesin ringan 9mm dan senjata otomatis lainnya untuk menembak jatuh warga sipil.

Ma Kyal Sin pun menjadi sorotan publik. Tak sedikit pula netizen yang penasaran akan sosok pemberani tersebut. Unggahan ucapan duka dan apresiasi atas keberaniannya ramai di medsos. Nah, siapakah sosok Ma Kyal Sin itu, berikut Tugu Jatim telah merangkum fakta di balik sosok pemberani tersebut.

1.Menjadi Simbol Pergerakan Perempuan di Myanmar

Ma Kyal Sin dianggap sebagai simbol bahwa kaum perempuan memiliki hak setara dengan laki-laki dalam memperjuangkan haknya. Dilansir dari businesstimes, dengan berpartisipasi dalam revolusi, generasi perempuan muda menunjukkan bahwa mereka tidak kalah berani dari laki-laki.

“Dia adalah pahlawan bagi negara kami,” ungkap Ma Cho Nwe Oo, salah satu teman dekat Kyal Sin yang juga ikut serta dalam aksi demonstrasi yang mengguncang ratusan kota di seluruh Myanmar.

2. Menyukai Makanan Pedas dan Ahli Taekwondo

Melalui akun Twitter pribadinya @meemalee, dia mengunggah foto dirinya saat berlatih taekwondo. Tak hanya itu, Ma Kyal Sin juga disebut pernah menjuarai pertandingan taekwondo.

Ma Kyal Sin yang memiliki nama bahasa Inggris Angel itu juga beberapa kali mem-posting tengah menyantap makanan pedas. Dia benar-benar menyukai makanan pedas gaes…

3. Anak Semata Wayang

Diketahui dari postingan akun Twitter bernama @margianta yang menunjukkan sebuah surat tulisan Ma Kyal Sin. Di balik kausnya, dia mengenakan tanda pengenal yang terdapat dua informasi penting. Yaitu, mengenai golongan darahnya. Dan sebuah tulisan yang membuat orang-orang menangis membacanya.

“Jika saya terluka dan tidak dapat kembali ke kondisi yang baik, tolong jangan selamatkan saya. Saya akan memberikan bagian kiri tubuh saya yang berguna kepada seseorang yang membutuhkan saya,” tulis Ma Kyal Sin. (Dani Alfian/Tugu Jatim)

Popular Post

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

iPhone 17.

Terobosan Baru iPhone 17 dengan Desain Ultra Tipis, Daya Tarik iPhone 17 Slim Bakal Gantikan Varian Plus?

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali bersiap menggebrak lini terbaru iPhone 17 yang diprediksi hadir dengan berbagai inovasi teknologi. Berdasarkan bocoran yang ...

Elpiji 3 Kg

5.584 Metrik Ton Elpiji 3 Kg Disiapkan di Jember Guna Antisipasi Permintaan Tinggi Selama Ramadan dan Lebaran

Darmadi Sasongko

JEMBER, Tugujatim.id – Upaya mengantisipasi permintaan yang tinggi di Bulan Suci Ramadan, sebanyak 5.584 metrik ton elpiji 3 Kg disiapkan ...

FotoJet 2025 01 20T154400420 2447421012

Petaka Gunung Gede, Ketegangan Memuncak di Balik Misteri Alam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Film “Petaka Gunung Gede” menjadi sorotan di dunia perfilman Indonesia dengan genre thriller yang menyajikan ketegangan maksimal. Menggabungkan ...