Berseragam Banser di Puncak Harlah 1 Abad NU, Erick Thohir: Pertahankan Energi Positif NU Perkuat Nilai Kebangsaan

Dwi Lindawati

Pilihan Redaksi

Erick Thohir.
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir berdiri di depan ribuan Banser di pembukaan Puncak Resepsi Harlah 1 Abad NU di Stadion Delta Gelora, Sidoarjo, Jatim, Selasa (07/02/2023). (Foto: dok panitia Harlah 1 Abad NU)

SIDOARJO, Tugujatim.id – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir tampil dengan seragam Banser di pembukaan puncak Resepsi Harlah 1 Abad NU di Stadion Delta Gelora, Sidoarjo, Selasa (07/02/2023). Sebagai Ketua Pengarah (SC) kegiatan Harlah 1 Abad Nahdlatul Ulama (NU), Erick Thohir berdiri di depan barisan ribuan Banser NU.

Di hadapan Presiden Jokowi, Erick Thohir meminta izin mengenakan seragam Banser NU karena permintaan dari Ketua Umum Gerakan Pemuda (GP) Ansor Yaqut Cholil Qoumas.

“Ini titipan yang menyimbolkan apabila Nahdliyin diberi kesempatan, insyaa Allah Nahdliyin dapat berkarya untuk nusa dan bangsa,” ucap Erick Thohir.

Dia menyatakan dengan berdirinya Nahdlatul Ulama selama satu abad, menandakan bahwa NU mampu tetap eksis melintasi zaman. Sebagai organisasi Islam yang besar di Indonesia, NU telah berkembang melewati masa penjajahan, kemerdekaan, reformasi, hingga masa kini di era digital.

“Para tokoh pendahulu NU telah menciptakan fondasi yang kokoh. Tentu kami berharap, NU dapat terus memelihara nilai dan tradisi Islam Nusantara untuk generasi penerus bangsa,” ucap Erick.

Pria yang juga jadi ketua umum Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) itu mengatakan, kehadiran NU membawa energi positif untuk memperkuat nilai-nilai kebangsaan. Erick menyebut dari hasil survei salah satu media, sekitar 71,8 persen masyarakat menilai bahwa NU selama ini ikut memperkuat nilai-nilai kebangsaan Indonesia. Selain itu, 81 persen masyarakat yakin NU mampu memberi manfaat bagi NKRI untuk berkembang semakin baik.

“Artinya, energi positif NU wajib dipertahankan. Kami sangat bersyukur kepada Allah SWT karena hari ini adalah acara puncak dari rangkaian peringatan Harlah 1 Abad NU,” ungkapnya.

Menurut Erick, prinsip organisasi NU dalam memperkuat nilai-nilai kebangsaan ini sejalan dengan visi Presiden Joko Widodo.

Di akhir sambutannya, Erick menyampaikan terima kasih kepada Jokowi berkenan hadir membuka Festival Tradisi Islam Nusantara di Banyuwangi dan Jalan Sehat Porseni NU di Solo sebagai agenda dari sembilan rangkaian kegiatan 1 Abad NU.

“Saya meyakini NU di bawah kepemimpinan Kiai Yahya Cholil Staquf akan terus berada di belakang Jokowi dalam mendukung NKRI dan Pancasila,” ujarnya.

Untuk diketahui, pembukaan Puncak Resepsi Harlah 1 Abad NU dibuka oleh Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf di GOR Delta Sidoarjo pada Selasa pagi (07/02/2023). Puncak peringatan 100 tahun berdirinya NU ini dihadiri langsung oleh Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin.

Hadir pula mantan Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri dan mantan Wakil Presiden ke-11 dan ke-13 RI Jusuf Kalla. Nampak pula tokoh-tokoh ulama NU, jajaran Rais Amm dan pengurus PBNU, jajaran kabinet kementerian, serta perwakilan duta besar dari berbagai negara. Acara ini juga diikuti oleh jutaan warga Nahdliyin dari berbagai penjuru wilayah di Indonesia.

Popular Post

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...

KAI

12 Ribu Pelanggan Kereta Api Manfaatkan Awal Ramadan ‘Munggahan’ di Kampung Halaman

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Volume Pelanggan Kereta Api di Stasiun Malang periode Jumat (28/2) hingga Minggu (2/3) total sebanyak 12.028 orang ...