MOJOKERTO, Tugujatim.id – Salah satu partai peserta Pemilu 2024 yaitu PDI Perjuangan (PDIP) resmi mengumumkan calon presiden yang akan dijagokan pada pilpres mendatang.
Partai berlogo banteng tersebut mengumumkan Ganjar Pranowo sebagai capres pilihannya. Gubernur Jawa Tengah tersebut diumumkan oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Istana Batutulis, Bogor, Jawa Barat, pada Jumat (21/4/2023).
Saat pengumuman nama Ganjar Pranowo sebagai capres, Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri didampingi Presiden RI, Joko Widodo; Ketua DPP PDIP, Prananda Prabowo; dan Ketua DPR RI, Puan Maharani.
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Mojokerto, Setia Pudji Lestari mengatakan bahwa sebagai kader PDIP, dia siap mengawal keputusan tertinggi yang telah ditetapkan partainya. Bentuk pengawalan tersebut harus maksimal hingga menyentuh basis massa.
“Sebagai kader sekaligus juga guru kader, saya pribadi tetap harus mengawal keputusan tertinggi partai. Rekomendasi ketua umum harus kami kawal sampai akar rumput,” kata Pudji, sapaan akrabnya, pada Sabtu (22/4/2023).
Perempuan yang menjadi Wakil Ketua bidang Komunikasi Politik DPC PDIP Kabupaten Mojokerto itu menambahkan, sebisa mungkin pihaknya terus bergerak bersama seluruh mesin partai, mulai dari tingkat struktural hingga para simpatisan.
“Kami terus bergerak bersama dengan jajaran struktural hingga simpatisan yang menjadi ujung tombak kemenangan. Seluruh mesin politik harus bekerja maksimal demi kemenangan nanti,” ujar Pudji.
Selain penetapan Ganjar Pranowo sebagai capres pilihan PDIP, Pudji mengaku belum mau bicara banyak tentang target partainya pada Pemilu 2024 nanti.
Ia mengaku masih menunggu arahan selanjutnya. Saat ini dirinya masih fokus pada kesibukan sebagai anggota dewan setingkat kabupaten. “Untuk target nanti kami masih menunggu. Nanti bila ada kabar akan kami update lagi. Ditunggu saja,” pungkasnya.