PAMEKASAN, Tugujatim.id – Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKAPMII) Kota Malang Zona Pamekasan menggelar halalbihalal sebagai ajang silaturahmi. IKAPMII Kota Malang menggelar acara di Mandhepa Agung Pendapa Ronggosukowati, Kabupaten Pamekasan, Senin (01/05/2023).
Acara tersebut dihadiri oleh Ketua IKAPMII Kota Malang Muhammad Nuruddin dan puluhan alumni PMII dari lintas generasi, mulai tahun 90-an sampai saat ini.
Ketua pelaksana acara Muslim menyampaikan acara tersebut sebagai ajang silaturahim alumni PMII Kota Malang di Pamekasan. Dia melanjutkan, ini sebagai langkah awal lebih maju secara kolektif.
“Alhamdulillah akhirnya alumni PMII Kota Malang di Pamekasan bisa berkumpul dan bersilaturahmi antar angkatan. Mulai dari tahun 90-an awal sampai generasi termuda saat ini. Tentu ini adalah langkah awal dalam meningkatkan solidaritas persahabatan sesama alumni,” ungkap Muslim.
Sementara itu, Ketua IKAPMII Kota Malang Muhammad Nuruddin mengungkapkan bahwa adanya forum silaturahim alumni di Pamekasan adalah forum yang luar biasa. Selain menjadi wahana silaturahmi sesama alumni PMII di daerah, mengingat kader PMII Kota Malang rata-rata pendatang atau perantau dari daerah seluruh Indonesia.

“Forum IKAPMII Kota Malang Zona Pamekasan adalah forum yang luar biasa. Tujuan silaturahmi antar angkatan ini juga harus meningkatkan komunikasi untuk memperluas jejaring strategis. Baik dalam ruang politik, ekonomi, dan sektor-sektor lainnya. Mengingat PMII Kota Malang setiap tahunnya mampu memproduksi ribuan kader, mereka rata-rata datang dari daerah. Kalau wadahnya sudah ada, maka spiritnya harus terus menyala,” ungkap Gus Din, sapaan akrabnya.
Dia berharap acara ini mampu memajukan dan meningkatkan spirit para alumni.
“Semoga forum ini adalah spirit awal alumni PMII Kota Malang zona Pamekasan untuk lebih maju secara kolektif. Selain itu, menebarkan kebermanfaatan yang tidak keluar dari nilai-nilai organisasi PMII,” ujarnya.