Yuki Kato Kirim Ucapan “Happy Birthday” buat Pimpinan DPRD Kota Malang, Ada Hubungan Apa?

Redaksi

EntertainmentNews

Wakil Ketua III DPRD Kota Malang Rimzah. (Foto: Instagram Rimzah)

MALANG – Wakil Ketua III DPRD Kota Malang Rimzah mengunggah foto-foto ulang tahunnya di instagram, 15 Juli lalu. Dari puluhan komentar postingan tersebut, ada seorang artis cantik yang membubuhkan komentar. Beredar kabar, keduanya saat ini sedang menjalin hubungan spesial.

Artis cantik tersebut yaitu Yuki Kato, bintang sinetron Heart. Dia memberikan selamat untuk ulang tahun Rimzah yang ke 26, tanggal 14 Juli 2020. Komentar Yuki di kolom postingan Rimzah seolah menerangkan status keduanya.

“Happy birthday rimzaa! 🎉,” tulis Yuki di kolom komentar.
Tugumalang.id pun mengkonfirmasi Rimzah. Benarkah Rimzah dan Yuki sedang menjalin hubungan spesial? Ataukah komentar Yuki di postingan Rimzah hanya sebatas ucapan selamat dari seorang teman? Ternyata, Rimzah mengakui bahwa dirinya memang ada hubungan dengan Yuki.

“Sampai saat ini masih sebatas teman,” jawab Rimzah sambil tersenyum.

Namun politikus Gerindra tersebut menceritakan, hubungannya dengan Yuki bisa disebut teman spesial. Meskipun dia mengakui, baru akrab dengan Yuki sejak akhir tahun 2019 lalu. Namun Rimzah sudah lama mengenal keluarga Yuki.

“Awalnya saya kenal dengan saudara Yuki, teman kuliah,” beber Rimzah.
Seiring berjalannya waktu, dan Rimzah terpilih menjadi wakil rakyat di pemerintahan, Rimzah pun mulai dekat dengan keluarga Yuki. Karena sejak itu Rimzah sering muncul di pemberitaan media. Pria kelahiran 1994 itu mengatakan, ibu Yuki mulai mengenalnya dari berita-berita di media.

“Ibu Yuki kenal saya pas jadi DPRD, ya karena berita-berita,” ucapnya.
Sejak saat itu kemudian hubungan lewat telepon bermula. Rimzah juga beberapa kali menyempatkan terbang ke Jakarta, saat ada waktu luang. Memang, keluarga Yuki tinggal di Jakarta. Kata Rimzah, Trisnawati lah yang mengenalkannya ke Yuki.

“Ibu Yuki yang ngenalin. Setelah itu saya beberapa kali ketemu Yuki, ya nongkrong, makan-makan,” imbuhnya.
Rimzah menyebut Yuki sekeluarga merupakan Aremania. Yuki lahir di Malang. Namun kini Yuki meniti karir dan tinggal di Jakarta. Jarak Malang-Jakarta menjadi penyekat keduanya jarang bertemu. Apalagi, pandemi COVID-19 masih belum teratasi. Namun komunikasi via chat dan telepon antara Rimzah dan Yuki terus terjalin.
“Ya masih sebatas teman,” kata Rimza husai menceritakan kedekatannya dengan Yuki saat ini.

 

Reporter: Fajrus Sidiq

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

MBG di Kota Mojokerto.

MBG di Kota Mojokerto Tetap Jalan saat Ramadan, Siswa Bakal Bawa Pulang Makanan ke Rumah

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kota Mojokerto untuk berbagai jenjang sekolah masih berlangsung walau masuk bulan ...