ADD Tak Kunjung Cair, Kejari Kota Batu Turun Tangan

Gigih Mazda

News

Ilustrasi uang, dan anggaran dana desa (ADD). (Foto: Pixabay)
Ilustrasi uang, dan anggaran dana desa (ADD). (Foto: Pixabay)

BATU, Tugujatim,id – Keterlambatan penyaluran Anggaran Dana Desa (ADD) Kota Batu membuat pemerintah desa resah. Hal itu lantas berimbas pada tersendatnya gaji pegawai dan pelaksanaan program kerja Pemerintah Desa di Kota Batu.

Menanggapi hal itu, Kepala Kejaksaan Negeri Kota Batu, Supriyanto menuturkan, pihaknya akan menegakkan hukum jika ditemui pelanggaran terkait keterlambatan ADD tersebut. Selain itu, pihaknya juga akan melakukan pencegahan ada tidak terjadi penyelewengan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.

“Informasinya ada kendala pencairan ADD di seluruh desa mulai Januari hingga saat ini. Persoalan ini memang sangat serius. Kami punya program jaga desa dan akan mencegah terjarinya penyimpangan,” ucapnya, Kamis (8/4/2021).

Menurutnya, pihaknya juga sering berkomunikasi dengan Pemdes tentang kendala kendala yang ada. Dari hasil beberapa komunikasi itu dia menyebutkan, memang ada kendala keterlambatan pencairan ADD.

Hal itu lantas membuatnya turun tangan dengan melakukan koordinasi dengan dinas terkait untuk mencari solusi dari permasalahan yang ada. Dari hasil koordinasi itu, kini 6 dari 15 desa yang terkendala telah teratasi.

“Sudah ada 15 desa yang mengajukan ke BKAD melalui DP3AP2KB. Namun hanya 6 desa yang sudah lengkap adminstrasinya dan saat ini sudah cair,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala DP3AP2KB Kota Batu, MD Furqon mengaku, keterlambatan pencairan ADD tersebut terjadi lantaran terkendala oleh dokumen kwitansi iuran BPJS.

Dia memastikan, ADD Pemdes yang tak terkendala administrasi iuran BPJS itu telah tersalurkan. Menurutnya, kendala itu belum pernah terjadi sebelumnya.

“Pengajuan dari desa pada tanggal 26 Maret lalu. Kami kirim ke BKAD untuk 15 desa. Sebelumnya kejadian seperti ini tidak pernah terjadi,” ungkapnya.

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...