Tingkatkan Kualitas, FH Unisma Gelar Workshop Dorong Dosen Bikin Banyak Jurnal Bereputasi

Dwi Lindawati

AdvertorialPendidikan

FH Unisma.
Pemateri Prof Dr Irwansyah SH MH saat menyampaikan materinya dalam Workshop Pendampingan Pembuatan Jurnal Bereputasi yang diselenggarakan FH Unisma pada Jumat (09/06/2023). (Foto: dok Tugu Media Group)

MALANG, Tugujatim.id Fakultas Hukum Universitas Islam Malang (FH Unisma) menggelar Workshop Pendampingan Pembuatan Jurnal Bereputasi di lantai 3 Gedung Pascasarjana, Jumat (09/06/2023). Workshop ini memanfaatkan dana hibah dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti). Tujuan utamanya untuk tingkatkan mutu hingga kualitas jurnal di lingkup FH Unisma maupun fakultas lain.

Dekan FH Unisma Dr Suratman SH MH saat membuka acara mengatakan, tujuan workshop ini agar fakultas hukum tingkatkan jumlah jurnal yang terbit. Sebab, ada banyak jurnal tertolak akibat kuota terbatas 40 persen saja.

Dia juga menyampaikan agar setelah acara ini adanya platform jurnal baru yang dapat menampung jurnal yang gagal.

“Setidaknya ada kuota baru sebesar 40 persen lagi,” katanya.

Fakultas Hukum Unisma.
Prof Dr Irwansyah SH MH menerima sertifikat usai memberikan materi pada Jumat (09/06/2023). (Foto: dok Tugu Media Group)

Dia juga berharap agar para dosen kembali menulis banyak jurnal terbaik untuk meningkatkan kualitas.

“Saya berharap para dosen kembali menulis artikel-artikel terbaiknya untuk terbit di jurnal terbaru,” ucapnya.

Sementara itu, Editor-in-Chief Hasanuddin Law Review sekaligus Guru Besar Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin Prof Dr Irwansyah SH MH mengatakan, ada enam unsur penting untuk penilaian jurnal.

“Ada penilaian jurnal yaitu penamaan jurnal ilmiah, kelembagaan penerbit, penyuntingan dan manajemen jurnal, substansi artikel, gaya penulisan, penampilan, keberkalaan, dan penyebarluasan,” ungkap pria yang mengemban pendidikan tingkat sarjana dan doktor di Universitas Hasanuddin ini.

Dia menambahkan, ada empat komponen yang digarisbawahi menjadi catatan kritis. Yaitu, sumber daya manusia (SDM), pedoman penulisan, substansi artikel, dan gaya penulisan yang rapi, serta konsisten.

Untuk SDM harus memperhatikan peran editor, reviewer, dan author. Sedangkan pedoman penulisan harus memiliki satu standar gaya dan penulisan yang tidak berubah-ubah.

Komponen substansi artikel sendiri terdiri dari pendahuluan, analisis, dan kesimpulan. Dan gaya penulisan harus memuat judul, abstrak, kata kunci, serta referensi pada halaman pertama.

Terakhir, dia berpesan agar mengambil kelebihan dari pengalaman yang dirinya lalui.

“Mudah-mudahan ini menjadi awal yang baik untuk Bapak dan Ibu sekalian. Semoga dengan pengalaman yang saya berikan bisa meminimalisasi kesalahan Bapak dan Ibu semua agar tidak mengalami hal yang serupa,” harapnya.

Usai workshop FH Unisma, salah satu peserta bernama Imam mengatakan acara ini sangat membantu dalam meningkatkan kualitas jurnal.

“Saya kebetulan dari pengelola jurnal Nosi Program Magister Pendidikan Bahasa Indonesia Unisma. Acara ini sangat bermanfaat bagi saya dalam menyusun jurnal bereputasi,” ujarnya. (adv)

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...