Berkas Tersangka Pembunuhan Siswi Mojokerto Diserahkan ke Kejaksaan

Lizya Kristanti

Kriminal

pembunuhan tugu jatim
Tersangka AA (bertopeng hitam) saat gelar reka ulang pembunuhan siswi Kemlagi, Mojokerto. Foto: Hanif Nanda/Tugu Jatim

MOJOKERTO, Tugujatim.id Berkas milik AA (15), tersangka pembunuhan AE (15), siswi SMP asal Kemlagi, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, dilimpahkan Polres Mojokerto Kota ke Kejaksaan Negeri Kota Mojokerto, pada Selasa (27/6/2023).

“Berkas milik tersangka AA dilimpahkan hari ini (Selasa) ke Kejaksaan Kota Mojokerto,” kata Kasatreskrim  Polres Mojokerto Kota, AKP Bambang Tri Sutrisno, pada Selasa (27/6/2023).

Bambang menambahkan, pelimpahan berkas tersangka ke Kejaksaan Kota Mojokerto dilakukan karena berkas sudah lengkap. Terlebih, tersangka AA termasuk kategori di bawah umur sehingga penyidikannya harus disegerakan.

“Setelah dilakukan penelitian, pelimpahan berkas berikut barang bukti serta tersangka AA diserahkan ke kejaksaan. Mengingat tersangka masih di bawah umur, ketentuannya 15 hari jadi harus disegerakan,” imbuh Bambang.

Namun, terdapat perlakukan terhadap tersangka di bawah umur yang melakukan tindakan melawan hukum. Hal ini berdasarkan Undang-Undang nomor 11 tahun 2012.

“Sistem peradilan pidana anak mengaturnya lewat sanksi pidana yang terdiri dari pidana pokok serta pidana tambahan. Kemudian apabila benar terbukti bahwa anak (di bawah umur) melakukan tindak pidana pembunuhan, maka proses persidangan sesuai dengan ketentuan yang diatur dalam UU No 11 Tahun 2012. Sedangkan hukumannya adalah 1/2 (satu perdua) dari hukuman orang dewasa,” terang Pakar Hukum Pidana UIN Sunan Ampel Surabaya, Dr Imron Rosyadi.

Setelah diserahkan ke Kejaksaan Negeri Kota Mojokerto oleh polisi, tersangka AA selanjutnya menjalani proses penyidikan selama 15 hari.

Kemudian, tersangka AA menjalani proses penuntutan di kejaksaan selama 10 hari. Dengan demikian, tersangka AA setidaknya akan menjalani sidang di Pengadilan Negeri Mojokerto pada minggu depan.

Sementara itu, proses penyidikan berlangsung dengan pendampingan dari tim balai pemasyarakatan (bapas). “Akan turut didampingi bapas juga nanti,” tandas Bambang.

Sebelumnya, AA bersama Adi (19) ditetapkan sebagai tersangka pembunuhan AE yang dilaporkan hilang sejak Mei 2023 lalu. AA diduga menghabisi nyawa AE karena menaruh dendam akibat ditagih uang kas kelas saat AA tidur di kelas. Sementara itu, Adi diduga ikut merencanakan pembunuhan terhadap AE.

Reporter: Hanif Nanda
Editor: Lizya Kristanti

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...