Tim Sepak Bola Kabupaten Mojokerto Usulkan Mes Pemain

Lizya Kristanti

Olahraga

sepak bola tugu jatim
Anak asuh Teddy Arif Prianto diusulkan tinggal bersama dalam satu mes. Foto: Hanif Nanda/Tugu Jatim

MOJOKERTO, Tugujatim.id Hasil mayor yang berhasil didapatkan oleh Tim Sepak Bola Mojokerto Porprov VIII Jatim. Lini depan terbukti moncer. Dalam dua laga uji coba saja, Rochmad Eko Cahyo dkk berhasil menggunduli lawan-lawannya.

Saat melawat ke Gresik, anak asuh Teddy Arif Prianto unggul telak empat gol tanpa balas. Kemudian, saat menjamu Tora FC asal Sidoarjo, tim sepak bola Bumi Majapahit unggul jauh dengan skor 5-1.

Melihat performa penggawa Tim Sepak Bola Mojokerto mulai menunjukkan perkembangan bagus, tim pelatih berancang-ancang mengumpulkan para pemain dalam satu mes khusus. Tujuannya, untuk meningkatkan intensitas komunikasi antara satu pemain dengan pemain lainnya.

“Istilahnya, kami ingin membangun chemistry pemain. Salah satunya lewat usulan tinggal di mes,” kata Pelatih Kepala Tim Sepak Bola Kabupaten Mojokerto, Teddy Arif Prianto, pada Selasa (4/7/2023).

Pemusatan pemain dalam satu mes dirasa penting bagi Teddy, sebab anak asuhnya masih menggelar beberapa laga uji coba tiap pekannya. “Apalagi anak-anak tiap pekan uji coba, pokoknya sampai mau dimulai Porprov nanti,” sambung Teddy.

Menurut Teddy, seperti tim profesional, idealnya pemain dikumpulkan dalam satu mes. Setidaknya, selama 1,5 bulan jelang bergulirnya kompetisi. Dengan begini, keseharian para pemain juga dapat dipantau, selain bertujuan memperkuat ikatan antar pemain. “Idealnya selama 1,5 bulan sudah berada di mes, itu sebelum kompetisi dimulai,” ujar Teddy.

Bagi Teddy, dengan memantau keseharian pemain dapat diketahui pula kondisi psikis pemain sehari-hari. Selain itu, keberadaan mes juga dapat memberi kemudahan pemain mengatur waktu berlatih dan waktu istirahat. “Kalau tinggal di mes, anak-anak bisa mudah ngatur kapan latihan ringan, kapan istirahat. Soalnya tempatnya jadi satu,” beber pelatih asal Dawarblandong ini.

Meski demikian, Teddy mengaku pihaknya masih berkomunikasi lebih lanjut dengan manajemen dan Askab PSSI Kabupaten Mojokerto. Selain itu, Teddy juga mengaku berkomunikasi dengan sekolah-sekolah dari anak asuhnya.

“Rencana ini butuh persetujuan manajemen dan Askab Mojokerto. Kalau izin dari sekolah, kami tidak ada masalah. Bisa sekolah setelah latihan rutin. Apalagi ini kan demi ajang Porprov nanti,” tandas eks pelatih PSMP ini.

Reporter: Hanif Nanda
Editor: Lizya Kristanti

Popular Post

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...