TUBAN, Tugujatim.id – Kejaksaan Negeri (Kejari) Tuban memusnahkan 43 ribu butir pil dobel L pada Senin (07/08/2023). Kejari Tuban memblender puluhan ribu pil yang termasuk dalam obat daftar G (Gevaarlijk). Artinya, berbahaya didapatkan dari sejumlah terdakwa yang sudah mempunyai hukum tetap.
Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Tuban Armen Wijaya menuturkan, dalam pemusnahan ini yang paling banyak dihancurkan pil dobel L. Sebab, perkara yang masuk di Kejari Tuban adalah penggunaan pil ini sangat menonjol di Tuban.
“Hari ini kami musnahkan barang bukti berdasarkan putusan Pengadilan Negeri Tuban,” ucap Armen, sapaan akrabnya, saat ditemui awak media di halaman Kejari Tuban.
Baca Juga: Program Magang Batch 8 Tugu Media Group, Mahasiswa UM dan IAI Al-Qolam Siap Terjun Jadi Jurnalis
Armen juga membeberkan, selain pil dobel L, dia bersama Pengadilan Negeri Tuban, kalapas, dinas kesehatan kepolisian setempat juga memusnahkan pil Y 2.266 butir; sabu-sabu 71, 918 gram; ganja kering 19,84 gram; dan 5 unit telepon genggam.
“Ini barang bukti selama periode 2022-2023,” terangnya.

Dia melanjutkan, upaya selanjutnya dengan menanggulangi dan menekan peredaran obat-obatan terlarang di Bumi Wali. Salah satunya, menyosialisasikan bahaya dari obat-obatan ini.
Tidak hanya itu, dalam penindakan perkara ini, pihaknya juga akan memaksimalkan dalam penuntutan sesuai perbuatan dari terdakwa.
“Tentunya untuk memberikan efek jera. Kami akan menuntut semaksimalkan mungkin sesuai perbuatan dari pelaku,” terangnya.
Writer: Mochamad Abdurrochim
Editor: Dwi Lindawati