Tugujatim.id – Dengan adanya sahur atau aktivitas lain pada malam hari saat bulan Ramadhan, membuat jam tidur sebagian orang berubah. Sehingga tingkat produktivitas akan menurun karena rasa kantuk menyerang pada pagi hari. Karena itu, kegiatan lain pun akan terhambat. Saat berpuasa tentu Anda tidak bisa mencegah kantuk dengan meminum kopi atau makan makanan lainnya. Namun, ada cara lain untuk mencegah kantuk, yaitu dengan menghindari beberapa makanan saat sahur. Berikut makanan yang harus dihindari!
1. Telur
Vitamin D adalah vitamin yang dibutuhkan oleh tubuh agar bisa terlelap dengan nyaman. Sehingga, jika kandungan vitamin D dalam tubuh terlalu banyak, maka kita akan mudah mengantuk. Jadi, hindari makanan yang mengandung vitamin D tinggi agar tidak mudah mengantuk seperti makan telur. Hanya dengan satu buah telur, tubuh akan terasa lemas dan mudah mengantuk. Selain itu, telur juga dapat memicu peningkatan produksi hormon tidur, yaitu melatonin. Melatonin disebut hormon tidur karena bertugas untuk menyampaikan ke otak agar tubuh segera tidur. Karena itu, hormon ini membantu kita untuk tidur.
2. Pisang
Pisang merupakan salah satu buah yang juga memicu rasa kantuk, lho. Hal ini disebabkan oleh beberapa kandungannya seperti vitamin B6. Vitamin ini akan mengubah triptofan menjadi serotonin. Serotonin adalah hormon yang membantu tubuh untuk mengatur siklus tidur kita. Sehingga makin banyak serotonin dalam tubuh, tentu kita akan makin mudah mengantuk. Selain itu, pisang juga mengandung triptofan dan magnesium, di mana keduanya merupakan zat penenang alami yang mampu membantu tubuh cepat tertidur.
Also Read
3. Oily Fish
Sesuai dengan namanya, oily fish adalah ikan yang memiliki kandungan minyak yang tinggi. Namun, bukan minyak biasa, tapi ikan ini mengandung minyak baik seperti omega-3 dan banyak vitamin lainnya. Ikan tuna dan makarel adalah contoh oily fish karena ikan ini mengandung vitamin A dan D baik yang mudah larut dalam lemak. Oily fish juga mengandung asam lemak Omega-3 yang dapat meningkatkan kesehatan otak. Namun, kombinasi vitamin D dan Omega-3 tersebut berpotensi meningkatkan rasa kantuk karena keduanya mampu memproduksi serotonin yang ampuh memicu rasa ingin tidur.
4. Kiwi
Untuk para penderita gangguan tidur seperti insomnia, mengonsumsi kiwi sebelum tidur adalah pilihan yang sangat tepat. Menurut penelitian, manyantap dua buah kiwi sebelum tidur dapat membantu pengidap insomnia terlelap dengan mudah. Kiwi memiliki kadar serotonin yang tinggi sehingga mampu meningkatkan kualitas tidur seseorang. Karena itu, buah ini sangat tidak disarankan untuk dikonsumsi pada waktu produktif, terutama saat pagi hari. Jadi, hindari mengonsumsi buah asal Selandia Baru ini saat berpuasa apalagi saat sahur jika tidak ingin mengantuk saat beraktivitas.
Itulah 4 makanan yang sebaiknya dihindari agar Anda tak mengantuk saat puasa. Sehingga kegiatan sehari-hari Anda semuanya lancar. Selamat mencoba!