PASURUAN, Tugujatim.id – Kebakaran Gunung Arjuno di Pasuruan kembali terjadi dan terlihat jelas pada Minggu malam (22/10/2023). Hutan dan lahan lereng Arjuno kembali membara terjadi di wilayah Desa Ledug, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan.
Kebakaran ini terjadi tepatnya di kawasan atas Gunung Ringgit. Diduga kebakaran Gunung Arjuno ini berawal dari titik api berasal dari lahan warga.
Kalaksa BPBD Kabupaten Pasuruan Sugeng Hariyadi mengatakan bahwa berdasarkan informasi dari pihak Tahura R. Soerjo, kebakaran diduga bermula dari lahan warga.
“Penyebab menurut Tahura, rembetan kebakaran dari lahan warga,” ujar Sugeng pada Senin (23/10/2023).
Baca Juga: Gunung Arjuno Kebakaran Lagi, Rembetan Api Terlihat dari Pasuruan
Sementara itu, Kepala Tahura R. Soerjo Ahmad Wahyudi membenarkan bahwa titik awal api berada di wilayah lahan warga. Dia menjelaskan lahan yang dikelola warga tersebut berada di bawah naungan Perhutani.
“Nggih betul (dari lahan warga), awal kebakaran dari areal kerja Perhutani,” ucap Wahyudi.
Dia juga menyebut bahwa kebakaran Gunung Arjuno ini masih terjadi hingga pagi ini. Api juga telah meluas ke wilayah hutan dan lahan di kawasan Tahura R Soerjo. Upaya pemadaman oleh petugas dan relawan juga masih terus dilakukan.
“Terus menjalar ke kawasan Tahura R. Soerjo, saat ini masih proses pemadaman,” ujarnya.
Baca Juga: 10 Nasi Goreng Terenak di Surabaya versi Surabaya Foodies
Diberitakan sebelumnya, Gunung Arjuno di wilayah Pasuruan kembali membara. Api kebakaran Arjuno ini terlihat jelas dari wilayah Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan.
Berdasarkan pantauan Tugujatim.id, garis rembetan api berwarna merah terlihat jelas di lereng Gunung Arjuno pada Minggu malam (22/10/2023). Rembetan api ini terlihat menjalar di bagian atas sisi timur laut Gunung Arjuno.
Writer: Laoh Mahfud
Editor: Dwi Lindawati