SURABAYA, Tugujatim.id – Rektor Univeritas Airlangga (Unair) Surabaya Moh. Nasih kembali mengukuhkan guru besar baru di Kampus C, Rabu (25/10/2023). Pengukuhan kali ini merupakan kali empat dalam bulan Oktober 2023.
Enam guru besar baru tersebut adalah Prof Dr Akhmad Taufiq SPi MSi, Prof Dr Muhamad Nafik Hadi Ryandono SE MSi, Prof Dr Muryani DraEc MEMD, Prof Rr Retno Widyowati SSi Apt MPharm PhD, Prof Dr Eduardus Bimo Aksono Herupradoto drh MKes, dan Prof Dr Eighty Mardiyan Kurniawati dr SpOG (K).
M. Nasih dalam sambutannya mengatakan, dengan terus bertambahnya guru besar baru di Unair maka otomatis akan meluasnya forum ilmiah.
“Pengukuhan guru besar adalah bagian dari forum ilmiah. Seperti yang kita tahu tentu ada banyak ilmu di dalamnya sehingga akan lebih banyak manfaat dan keberkahan yang kami terima untuk semua,” katanya.
Rektor Unair tersebut mengatakan, gelar guru besar tidak bisa diberikan kepada sembarang orang. Mereka dengan kemampuan tertentu dan berkontribusi dalam bidang akademik yang bisa menerimanya.
Dia berharap energi dan semangat juga ikut bertambah terutama dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Unair Surabaya.
“Kami berharap, energi dan semangat enam guru besar ini terus bertambah dan bisa memberikan layanan pendidikan yang berkualitas seperti yang kita inginkan, Unair menjadi kampus nomor satu,” ujarnya.
Kemudian, dia juga berharap employability lulusan Unair bisa meningkat di masa mendatang. Jadi, komitmen serta orientasi dalam membentuk pendidikan berkualitas kepada mahasiswa dapat tercapai.
“Kemampuan dan pengalaman di bidang riset dalam hal pengembangan ilmu menjadi hal yang mutlak bagi para dosen Unair. Bukan dosen namanya kalau dia tidak meneliti dan mengembangkan ilmu,” ujarnya.
Writer: Izzatun Najibah
Editor: Dwi Lindawati