TUBAN, Tugujatim.id – Petugas kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS) berkostum superhero Spiderman menarik perhatian warga untuk mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 1, Desa Sugihwaras, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, Rabu (14/02/2024).
Nama petugas KPPS yang mengenakan kostum superhero Spiderman ini bernama Refanda Rizky P, 21, yang bertugas untuk menjaga tinta sekaligus sebagai operator Sistem Informasi Rekapitulasi Pemilu (Sirekap).
Refanda Rizky P mengaku sengaja memakai kostum salah satu pahlawan superhero untuk menghibur dan mengajak masyarakat untuk antusias nyoblos. Selain bertugas melayani masyarakat mencoblos, dia juga dengan senang hati melayani anak-anak yang dibawa pemilih ke TPS untuk selfie maupun foto bersama.
“Ya, pakai kostum ini agar masyarakat mau datang ke TPS, Mas,” ujarnya tampak ramah.

Usai mencoblos, dia mengatakan, bertugas menjadi petugas KPPS. Dia membeberkan, warga pun antusias mengajak selfie maupun foto bersama, termasuk anak-anak banyak yang mengajak foto.
Sebelum mengenakan kostum superhero Spiderman hari H pencoblosan, dia mengatakan, baju milik pribadinya ini biasa digunakan saat jualan minuman saat ada event. Dia mengatakan, tujuannya agar menarik pembeli untuk memborong barang dagangannya.
“Kemarin momen Gus Iqdam ke Tuban, saya juga pakai kostum ini jualan minuman. Alhamdulillah, hasilnya lumayan,” ucapnya.
Writer: Mochamad Abdurrochim
Editor: Dwi Lindawati