BATU, Tugujatim.id – Siapa nih yang tanya berapa harga tiket Batu Secret Zoo untuk liburan weekend nanti? Sebelum membahas berapa biaya masuknya, simak dulu apa saja yang akan Anda dapakan jika berkunjung ke salah satu destinasi wisata bagian dari Jatim Park 2 ini.
Bagi yang belum tahu, Batu Secret Zoo merupakan sebuah kebun binatang modern yang terletak di Kota Batu. Berdiri di atas lahan seluas 17 hektar, kebun binatang ini menjadi rumah bagi lebih dari 300 spesies hewan yang berasal dari berbagai penjuru dunia.
Mulai dari hutan tropis Asia, padang gurun Afrika, maupun dasar Samudra Pasifik. Maka, tak heran jika Batu Secret Zoo kerap menjadi pilihan bagi para wisatawan saat berlibur pada akhir pekan.
Nah, penasaran apa saja yang ditawarkan oleh Batu Secret Zoo? Melalui artikel ini akan dibahas lebih dalam mengenai harga tiket, jam operasional, fasilitas, hingga wahana menarik yang wajib kalian coba saat berlibur di sana. Yuk, simak penjelasannya!
Sekilas Tentang Batu Secret Zoo
Batu Secret Zoo, destinasi wisata yang tak boleh dilewatkan saat Anda berlibur di Malang. Bukan hanya sekadar tempat wisata, Batu Secret Zoo juga sebagai tempat konservasi satwa. Di tempat ini terdapat beragam koleksi satwa, lho.
Mulai dari Bear Cuscus, Sulcata Tortoise, Oriental Small-Clawed Otter, hingga Pygmy Marmoset yang merupakan monyet terkecil di dunia. Melalui tempat ini, pengunjung pun bisa melihat lebih dekat berbagai satwa yang habitatnya tersebar di seluruh dunia.
Di sisi lain, Batu Secret Zoo juga menghardirkan berbagai wahana yang seru dan menarik, yang mana mampu menciptakan pengalaman yang mengesankan bagi para pengunjung. Selain itu, Anda pun juga dapat menikmati berbagai atraksi dan pertunjukan yang melibatkan hewan-hewan di kebun binatang tersebut.

Adanya pertunjukan ini tak hanya untuk hiburan saja ya, akan tetapi juga memberikan kesempatan bagi para pengunjung untuk belajar lebih banyak. Baik itu tentang perilaku maupun kemampuan luar biasa dari berbagai satwa yang ada di Batu Secret Zoo. Sangat menyenangkan bukan?
Sementara itu, soal fasilitas pun tak perlu diragukan lagi. Sebab destinasi wisata yang satu ini tidak hanya menawarkan pengalaman yang menarik saja, melainkan juga menyediakan berbagai fasilitas lengkap untuk kenyamanan pengunjung. Semua ini dilakukan guna memastikan bahwa pengunjung bisa memperoleh pengalaman yang tak terlupakan saat berkunjung ke Batu Secret Zoo.
Lokasi Batu Secret Zoo
Batu Secret Zoo berlokasi di Kota Batu, Jawa Timur. Lebih tepatnya berada di Jl. Oro-Oro Ombo No.9, Temas, Kec. Batu. Dengan lokasinya yang strategis ini, membuatnya mudah diakses dari berbagai daerah.
Harga Tiket Batu Secret Zoo dan Jam Operasionalnya
Untuk menjelajahi beragam wahana dan menyaksikan berbagai atraksi hewan di Batu Secret Zoo, Anda hanya perlu merogoh kocek yang cukup ramah dikantong. Dilansir dari jtp.id, harga tiket masuknya yaitu sebesar Rp140.000 per orang pada hari biasa (weekdays).
Sedangkan pada akhir pekan (weekends), tiketnya dibanderol sebesar Rp170.000/orang. Dengan harga tersebut, juga sudah include tiket Museum Satwa, Sweet Memories Selfie, dan Eco Green Park yang ada di Jatim Park 2 ya.

Batu Secret Zoo sendiri dibuka untuk umum setiap hari, adapun jam operasionalnya yakni mulai pukul 09.30 WIB hingga 17.30 WIB.
Dengan waktu operasional yang lumayan panjang ini, pengunjung pun bisa memiliki banyak waktu untuk menjelajahi dan menikmati berbagai wahana maupun atraksi yang ditawarkan oleh Batu Secret Zoo. Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa menghubungi nomor telepon (0341)597-777 atau bisa juga melalui emailnya hello@jtp.id.
Fasilitas yang Ditawarkan Batu Secret Zoo
Mengenai fasilitas, Batu Secret Zoo menyuguhkan berbagai fasilitas yang lengkap lho untuk para pengunjung setianya. Mulai dari area parkir yang luas untuk kendaraan bermotor maupun roda empat, toilet, musala, hingga pusat oleh-oleh. Di sana, Anda juga bisa menikmati sensasi berkeliling Batu Secret Zoo dengan menggunakan Shuttle Car dan juga Dodo Train Station.
Tak hanya itu, pengunjung juga bisa menggunakan fasilitas berupa E-bike untuk menikmati suasana Batu Secret Zoo. Dengan hanya membayar sewa sebesar Rp 150.000 untuk tiga jam, sehingga Anda pun tak perlu risau capek. Fasilitas lainnya ada juga food court.
Memang tak lengkap rasanya jika jalan-jalan tanpa mencicipi kuliner yang lezat. Di sana, Anda bisa beristirahat sejenak sembari menikmati kuliner khas Jawa Timur yang siap memanjakan lidah.
Baca Juga: Melihat Ratusan Satwa dan Wahana di Jatim Park 2 Kota Batu Lewat Drive Thru Park yang Baru Dibuka
Koleksi Satwa dan Wahana di Batu Secret Zoo
Ketika Anda berlibur di Batu Secret Zoo, ada banyak wahana yang seru dan menarik yang bisa dinikmati. Tentu juga dapat memberikan pengalaman yang baru dan menambah wawasan yang lebih bagi para pengunjung.

1. The Secret of Amazon Jungle
Wahana yang bertemakan South American New Exhibit ini hadir dengan berbagai satwa khas Amerika Selatan. Seperti Kinkajou, Capybara, dan Brazillian Tapir.
Lebih menariknya lagi, di sana pengunjung bisa berinteraksi langsung dengan Squirrel Monkey yang akan dipandu oleh Keeper dan juga Zoo Educator, untuk mencobanya wahana ini dibatasi maksimal 10 orang ya.
2. Monkey Island
Wahana yang satu ini dibuat seperti pulau, yang mana menjadi tempat hidup bagi orang utan, siamang, dan berbagai macam monyet yang lainnya.
Namun perlu diketahui, pengunjung tidak boleh berinteraksi dengan hewan yang ada di tempat tersebut. Hal ini supaya dapat memberikan rasa aman untuk hewan yang terancam punah tersebut.
3. Savannah
Savannah, zona yang yang akan membawamu berjalan di tengah kandang yang dikelilingi oleh beragam hewan besar. Seperti halnya rusa, zebra, dan hewan yang lainnya.

Mengusung tema Afrika, pengunjung pun bisa merasakan layaknya berada di habitat aslinya sehingga Anda akan lebih betah menikmatinya.
4. Tiger Land
Selanjutnya ada Tiger Land, di tempat ini Anda bisa melihat harimau yang berasal dari seluruh dunia. Setiap kandang harimau ini juga memiliki tema masing-masing yang mana disesuaikan dengan habitatnya. Oh iya, jangan lupa untuk mengabadikan foto dengan berlatarbelakang harimau yang garang, ya!
5. Lemur Kingdom
Anda ingin merasakan serunya memberi makan dan bermain dengan hewan yang ada di Batu Secret Zoo? Lemur Kingdom pilihan yang tepat.

Di zona ini, pengunjung akan diajak lebih dekat untuk mengenal berbagai spesies lemur. Mulai dari Lemur Ekor Cincin, Lemur Ruffed Merah, Lemur Hitam, dan sebagainya.
6. Fantasy Land
Setelah puas belajar tentang berbagai macam satwa menarik yang ada di Batu Secret Zoo, pengunjung pun bisa menikmati beberapa wahana seru yang lainnya. Dan tentunya juga dapat memacu adrenalin.
Wahana ini sangat cocok dijadikan pilihan untuk anak-anak bermain. Sebab di Fantasy Land menghadirkan sekitar 20 wahana yang sangat menyenangkan. Tak perlu khawatir, semua wahana tersebut tanpa dipungut biaya lho.
Demikian informasi lengkap mengenai Batu Secret Zoo. Dengan menawarkan daya tarik yang luar biasa dan fasilitas yang memadai, harga tiket Batu Secret Zoo pun sangat terjangkau. Tak heran apabila destinasi wisata ini bisa menjadi pilihan yang cocok untuk liburan. So, tunggu apalagi? Selamat berlibur.
Writer: Nadia Vanca
Editor: Imam A. Hanifah