MALANG, Tugujatim.id – Kejutan terjadi di Grup D Euro 2020 ketika Timnas Kroasia menemani Timnas Inggris untuk melenggang lolos ke-16 besar Euro 2020. Kejutan ini terjadi karena sejak laga pertama melawan Inggris, Kroasia tumbang 1-0 dan hanya bermain imbang melawan Ceko di laga kedua.
Waktu itu, Ceko yang diperkirakan bakal lolos karena sudah mengoleksi 4 poin. Sedangkan Kroasia dan Skotlandia hanya memiliki 1 poin. Meski Kroasia ingin lolos, mereka harus bisa menang di atas 2 gol di pertandingan terakhir, sambil berharap Inggris tidak bermain imbang saat bertemu Ceko.
Namun, siapa yang mengira bahwa skuad asuhan Zlatko Dalić bakal bangkit di pertandingan terakhir dengan membabat Skotlandia 3-1. Dan Ceko juga ditumbangkan oleh Inggris 1-0. Hasil ini membuat Kroasia memiliki poin sama dengan Ceko (4 poin), tapi Kroasia unggul produktivitas gol dengan koleksi 4 gol, sedangkan Ceko hanya 3 gol.
Dalam pertandingan tersebut, Kroasia tampil dengan skuad terbaiknya, hasilnya Nikola Vlasic berhasil membobol gawang Skotlandia saat laga baru berjalan 17 menit. Vlasic mencocor bola dengan kaki kirinya setelah sukses menerima umpan manis Ivan Perisic.
Skotlandia ternyata juga tidak ingin kalah, skuad asuhan Steve Clarke ternyata mampu menyamakan kedudukan 8 menit sebelum turun minum. Callum McGregor pada menit ’42 berhasil menyarangkan bola setelah melepaskan tendangan keras yang tidak bisa ditepis kiper Kroasia, Dominik Livakovic. Skor 1-1 bertahan hingga babak pertama usai.
Tak ingin satu-satunya peluang lolos ke-16 besar Euro 2020 kandas, gelandang Real Madrid, Luca Modric, berhasil menyarangkan bola dengan gol spektakuler pada menit ’62. Mantan gelandang Tottenham Hotspur ini menendang bola dengan punggung kaki setelah menerima bola dari Mateo Kovacic.
Modric seolah-olah ingin membuktikan jika dirinya belum habis sebagai salah satu gelandang terbaik dunia saat ini dengan mengirimkan assist kepada gol Ivan Perisic pada menit ’77. Pertandingan berakhir dengan skor 3-1 untuk keunggulan Kroasia.
Dengan hasil ini, Kroasia berhasil lolos dengan menempati peringkat kedua Grup D, hanya kalah 3 poin dari Inggris yang bertengger di peringkat pertama.