Curigai Ada Covid-19 Varian Baru, Direktur RSUD dr R. Koesma Tuban Kirim 4 Sampel ke BBLK Provinsi Jatim

Dwi Lindawati

News

Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr R. Koesma Tuban dr Saiful Hadi. (Foto: Rochim/Tugu Jatim)
Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr R. Koesma Tuban dr Saiful Hadi. (Foto: Rochim/Tugu Jatim)

TUBAN, Tugujatim.id – Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr R. Koesma Tuban dr Saiful Hadi mencurigai beberapa gejala yang terjadi pada pasien Covid-19 yang dirawat, seperti varian B.1617 atau Delta. Gejala yang dirasakan, hampir sama seperti virus Covid-19 pada umumnya. Namun, gejalanya dimulai dari sakit perut, mual, muntah, nyeri sendi, batuk, hingga sesak napas.

“Kalau gejalanya pasti dimulai dari sakit perut atau pencernaan, nyeri-nyeri, kalau sampai batuk hingga sesak napas itu penanganannya lumayan sulit,” kata Saiful Hadi, Rabu (30/06/2021).

Mantan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tuban ini menambahkan, kapasitas laboratorium yang ada di Bumi Wali ini belum juga memadai. Dia mengatakan, untuk sampel yang dicurigai mengarah Covid-19 varian baru tersebut dikirim ke Balai Besar Laboratorium Kesehatan (BBLK) Provinsi Jatim.

“Sekitar 3-4 sampel kami kirim ke sana,” ungkapnya.

Menurut dia, tujuan pengiriman sampel hanya untuk mengetahui kondisi di dalam lingkungan sekitar mengenai temuan varian baru. Harapannya, agar masyarakat bisa lebih berhati-hati dan waspada.

Namun demikian, pada dasarnya sama soal varian baru ini, yakni awal gejala sama dengan Covid-19 yang biasa. Dan varian B.1617 ini karakteristiknya adalah cepat menular, tapi tingkat keparahannya tidak lebih parah dibandingkan yang ada sekarang.

“Protokol kesehatan (prokes) menjadi hal penting sekarang ini. Karena varian baru cepat menyebar, daya tularnya lebih luas sekitar tiga meteran. Kalau dulu lebih dari 20 menit berinteraksi, baru bisa menular. Sekarang semenit saja bisa tertular,” ujarnya.

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi

40 Tahun Berkarya, ParagonCorp Luncurkan Film ‘Mengusahakan Pertolongan Ilahi’ tentang Nurhayati Subakat

Darmadi Sasongko

  SURABAYA, Tugujatim.id – ParagonCorp merayakan hari jadinya ke-40 dengan cara istimewa, yakni dengan meluncurkan film inspiratif bertajuk ‘Mengusahakan Pertolongan ...

Rukyatul Hilal

Tidak Nampak Hilal di Mojokerto Akibat Faktor Cuaca

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Pemantauan Hilal 1 Ramadan 1446 Hijriah dilakukan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Mojokerto bersama Tim Lembaga Falakiyah ...

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

FotoJet 2025 01 20T154400420 2447421012

Petaka Gunung Gede, Ketegangan Memuncak di Balik Misteri Alam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Film “Petaka Gunung Gede” menjadi sorotan di dunia perfilman Indonesia dengan genre thriller yang menyajikan ketegangan maksimal. Menggabungkan ...

1 Ramadan.

1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025, Ini Penjelasan Menteri Agama

Dwi Linda

JAKARTA, Tugujatim.id – Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri ...

Satpol PP Kota Malang

17 Pasangan Open BO dan Mahasiswa Terciduk Satpol PP Kota Malang dari Rumah Kos

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Malang menggerebek rumah kos kawasan Jalan Sigura Gura, Kota Malang ...