Kaget Bunyi Klakson, Sapi Kurban di Surabaya Nyemplung Sungai

Dwi Linda

Peristiwa

Sapi kurban.
Sapi milik warga Rungkut, Kota Surabaya, yang dievakuasi petugas damkar karena tercebur sungai, Senin (17/06/2024). (Foto: Dok. Damkar Surabaya)

SURABAYA, Tugujatim.id Kejadian unik saat Hari Raya Iduladha selalu saja terjadi. Salah satunya sapi kurban di Surabaya tercebur sungai karena diduga kaget mendengar bunyi klakson pada Senin (17/06/2024).

Biasanya, Hari Raya Iduladha memang diwarnai dengan cerita-cerita unik di setiap daerah. Sapi kurban mengamuk hingga lari ke pemukiman warga sebelum disembelih yang paling sering terjadi.

Tidak terkecuali di Surabaya. Seekor sapi milik warga justru jatuh ke sungai karena kaget mendengar bunyi klakson motor. Padahal, sebelumnya sapi tersebut terlihat santai.

Baca Juga: 5 Inspirasi Gorden Rumah Minimalis agar Tampil Cantik dan Menawan: Ruangan Tambah Luas dan Cerah 

Peristiwa sapi kurban tercebur sungai ini terjadi di Jalan Mejoyo II No 39 B, Kelurahan Kali Rungkut, Kecamatan Rungkut, Kota Surabaya, sekitar pukul 08.00 WIB.

“Menurut keterangan pemilik sebelumnya, sapi itu sedang berada di tepi sungai kemudian kaget mendengar klakson motor. Seketika menabrak pagar pembatas sungai dan tercebur,” kata Mario, petugas Command Center Surabaya, Senin (17/06/2024).

Warga yang kebingungan untuk mengevakuasi sapi tersebut, akhirnya meminta bantuan kepada petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Surabaya. Tidak butuh waktu lama, petugas pemadam kebakaran yang kerap disebut serba bisa ini langsung menuju lokasi dan mengevakuasi.

Baca Juga: Kuliah Cukup 2,5 Tahun! Mahasiswa Binus Malang Siap Berkarir Lebih Awal lewat Enrichment Program

Dibutuhkan waktu sekitar 1,5 jam untuk petugas Damkar Surabaya mengerahkan satu unit tempur dan mengangkat sapi dengan menggunakan tali yang diikat ke tubuhnya.

“Evakuasi selesai sekitar pukul 10.52 WIB, sapi berhasil diangkat dari sungai,” ujar Mario.

Untuk diketahui, sapi kurban tersebut milik warga Rungkut, Surabaya, bernama Hamdan Sahlaby. Sapi tersebut memang akan dikurbankan di Hari Raya Iduladha 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Writer: Izzatun Najibah

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...