Tugujatim.id – YouTuber sekaligus content creator Atta Halilintar bersama Aurel Hermansyah, Anang Hermansyah, dan Ashanty merilis lagu berjudul Torang Indonesia pada Senin (13/08/2024) untuk memperingati HUT ke-79 RI. Karya terbarunya ini berkolaborasi dengan berbagai musisi timur, khususnya Maluku Utara. Mereka adalah Hasail, Alan Darmawan, Susi, Carmen, dan Safril.
Tema lagu Torang Indonesia sendiri yaitu dance. Dalam lagu ini juga kolaborasi dengan musik avro, dangdut, dan juga pop. Dan sebagian besar lirik lagu ini berbahasa Indonesia Timur.
Judul Torang Indonesia memiliki arti bersatu Indonesia. Kata “Torang” diambil dari bahasa Maluku Utara, yang mana wilayah ini jarang sekali dikenal orang mayoritas warga negara.
Baca Juga: Anti Mager! Ini Dia Resep Bikin Seblak Enak di Rumah Nggak sampai 10 Menit ala Gen Z
Lantas mengapa harus bahasa Maluku Utara? Mantan Bupati Marotai Benny mengajak Atta untuk berkolaborasi dengannya. Karena tertantang, Atta mulai membuatnya.
Alasan lain Atta memilih Maluku Utara untuk karyanya tahun ini karena di sana banyak sekali generasi yang berpotensi, terlebih di bidang musik. Maluku Utara dan budaya Indonesia Timur mulai menarik perhatian Atta saat ini.
Tidak sendiri, Atta juga mengajak musisi Maluku Utara untuk menyukseskan Torang Indonesia ini. Benar-benar kolaborasi yang terbaik dapat dilihat dari hasil video klip lagu Torang Indonesia.
Di YouTube AHHA RECORDS, tampak sudah memublikasikan hasil video Torang Indonesia. Baru diunggah 3 hari yang lalu sudah mencapai 2,5 juta kali tayangan.
Baca Juga: 7 Tips Turunkan Berat Badan lewat Diet Sehat, Awas Jangan sampai Kena Stress Eating
Supaya menjadi ciri khas Maluku Utara, Atta juga banyak melibatkan banyak warga sana dalam video Torang Indonesia ini. Tidak cukup di situ, dia juga tampak mengajak banyak penyanyi wilayah sana yang memiliki suara emas. Tidak lain, hal ini bertujuan untuk menguatkan khas Indonesia Timur.
Tujuan Atta menciptakan lagu Torang Indonesia ialah untuk pemersatu negara seperti makna lagu ini sendiri yaitu Torang pe kulit boleh berbeda. Artinya adalah tak ada masalah ras, suku, agama, budaya kita berbeda tapi hati kita satu yaitu Indonesia.
Kamu sudah mendengarkan dan melihat video musik Torang Indonesia? Gimana menurut kalian?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Writer: Rima Mufida/Magang
Editor: Dwi Lindawati