Mengenal UNO Stacko, Permainan yang Bagus untuk Asah Otak dan Mental

Redaksi

EntertainmentPendidikan

Permainan UNO Stacko (Foto: Griffith Education)
Permainan UNO Stacko (Foto: Griffith Education)

Apa sih UNO Stacko? Seperti banyak diketahui, UNO merupakan salah satu pilihan permainan yang paling digandrungi oleh masyarakat Indonesia. Permainan ini biasanya dimainkan dengan banyak orang saat berkumpul. Tidak peduli anak-anak, remaja, atau dewasa, mereka semua bisa memainkan permainan ini.

Bahkan ada banyak tempat, seperti kafe atau warung kopi yang menyediakan UNO untuk para pengunjung. Hal ini dimaksudkan untuk menghidupkan suasana yang ada sehingga lebih seru dan asyik.

Namun, terdapat beberapa jenis UNO, yakni UNO kartu dan UNO Stacko. Sesuai dengan namanya, UNO kartu menggunakan komponen kertas, sedangkan UNO Stacko berupa balok yang dimainkan dengan cara disusun. UNO Stacko ada yang terbuat dari plastik dan ada juga yang dari kayu.

Baca Juga: Hobi Menyaksikan Video Binatang Lucu dan Imut Baik untuk Kesehatan, Studi Membuktikan

Warna, angka, dan petunjuk yang terbuat dari plastik hampir sama dengan UNO kartu. Sebagian besar orang lebih memilih memainkan ini karena dirasa lebih seru. Permainan ini juga bisa membangkitkan adrenalin siapa saja yang memainkannya.

Seperti layaknya UNO kartu, permainan ini juga memiliki beberapa jenis balok yang memiliki kegunaan masing-masing. Berikut adalah jenis balok dalam UNO Stacko beserta penjelasannya.

  1. Balok angka, balok ini memiliki angka pada masing-masing sisinya. Angka pada balok ini dimulai dari 1 hingga 4. Warnanya pun terdiri dari warna biru, kuning, merah, dan hijau.
  2. Balok skip, balok ini memiliki lambang lingkaran yang dicoret pada tiap sisinya. Balok ini menandakan bahwa pemain selanjutnya tidak akan mendapat giliran bermain.
  3. Balok turn arround, balok ini memiliki simbol dua panah yang saling berlawanan arah. Balok ini menandakan bahwa giliran pemain akan diputar balik
  4. Balok wild, balok ini berwarna ungu yang bisa diambil kapan saja oleh para pemain. Orang yang mengambil balok ini berhak menentukan warna yang harus diambil oleh pemain selanjutnya.

Cara Bermain UNO Stacko

Ada beberapa aturan yang harus ditaati oleh semua pemain. Pemain hanya diperbolehkan menggunakan satu tangan untuk mengambil balok. Bahkan ada aturan lain yang hanya memperbolehkan dua jari saja. Pemain selanjutnya harus mengikuti simbol dari pemain sebelumnya. Lalu, pemain pertama hanya boleh mengambil balok angka.

Tetapi satu hal yang perlu diingat, hanya balok pada susunan bawahlah yang boleh diambil oleh para pemain. Mereka tidak boleh mengambil balok di posisi tiga teratas. Permainan ini akan selesai ketika salah satu pemain meruntuhkan susunan balok. Pemain tersebut harus menata ulang agar permainan bisa dimulai.

UNO Stacko bukan sekadar permainan balok susun. Permainan ini sering dimanfaatkan oleh guru atau peneliti dalam media pembelajaran. Bahkan ada sebuah skripsi yang meneliti pengaruh uno stacko terhadap peningkatan fungsi kognitif lansia.

Maka dari itu, UNO Stacko jelas memiliki banyak manfaat untuk anak-anak, remaja, dewasa, hingga lansia. Berikut adalah beberapa manfaat UNO Stacko secara umum, yakni meningkatkan kemampuan kognitif, melatih tingkat konsentrasi dan emosional, memperkuat logika untuk berpikir cepat dan tepat, serta mempererat hubungan antar personal.

UNO Stacko tidak hanya bisa dimainkan saat berkumpul bersama teman, tetapi juga dengan keluarga. Permainan inipun bisa membantu tumbuh kembang anak. Permainan ini bisa mengasah kemampuan berpikir anak yang masih dalam proses perkembangan. Hal ini dikarenakan, permainan ini membutuhkan konsentrasi dan ketangkasan bermain yang memacu adrenalin.

Permainan ini juga bisa melatih emosi anak-anak yang dituntut untuk berhati-hati dalam bertindak karena kesalahan sekecil apapun bisa menyebabkan runtuhnya susunan balok. Selain itu, anak juga bisa belajar bersosialisasi dengan baik. (Sindy Lianawati/gg)

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...