Polres Malang Bakal Tindak Tegas Bila Harga Tes PCR Lebih dari Rp 495 Ribu

Gigih Mazda

KriminalNews

Kasat Reskrim Polres Malang, AKP Donny Baralangi. (Foto: M Sholeh/Tugu Malang/Tugu Jatim) tes pcr, pemkab malang
Kasat Reskrim Polres Malang, AKP Donny Baralangi. (Foto: M Sholeh/Tugu Malang/Tugu Jatim)

MALANG, Tugujatim.id – Acuan tarif tertinggi swab Polymerase Chain Reaction (PCR) di Kabupaten Malang telah ditetapkan sebesar Rp 495 ribu. Untuk itu, Polres Malang mulai memantau penerapan aturan tersebut ke beberapa penyedia layanan swab PCR di Kabupaten Malang.

Kasat Reskrim Polres Malang, AKP Donny Baralangi mengatakan bahwa pihaknya telah meninjau beberapa penyedia layanan jasa swab PCR di wilayah hukum Polres Malang.

Di antaranya, RS Marsudi Waluyo, RSUD Lawang, RS Ben Mari, RS Ramdani Husada, RS Bala Keselamatan, RS Prima Husada, RSUD Kanjuruhan, RS Umum Mitra Delima, RS Gondanglegi dan RS Wava Husada.

“Hasil tinjauan yang kami lakukan di wilayah hukum Polres Malang ini, tarif swab PCR sudah seragam semua. 10 RS yang kami tinjau, semuanya sudah menerapkan aturan tarif tertinggi sebesar Rp 495 ribu,” ujarnya, Kamis (19/8/2021).

Donny menegaskan, pihaknya akan melakukan tindakan tegas jika ditemui adanya penyedia jasa layanan swab PCR yang melebih acuan tarif tertinggi yang sudah ditetapkan sebesar Rp 495 ribu tersebut.

“Tentu akan kita tindak tegas, namun untuk sanksinya masih kita koordinasikan dengan Pemkab Malang. Kami juga menunggu petunjuk pimpinan dari Direktorat Krimsus Polda Jatim,” paparnya.

Dalam tinjauannya, pihaknya juga mencatat hanya ada tiga RS yang bisa mengeluarkan hasil swab PCR dalam waktu satu kali 24 jam yang juga merupakan instruksi Presiden RI. Diantaranya, RS Wava Husada, RS Prima Husada dan RSUD Kanjuruhan.

“Masalah waktu hasil swab, hanya ada 3 RS yang bisa mengeluarkan hasil swab satu kali 24 jam. Karena hanya mereka yang memiliki lab sendiri,” ucapnya.

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...