Pesilat Pagar Nusa Geruduk Mapolres Tuban, Pertanyakan Kasus Pengeroyokan Anggotanya

Gigih Mazda

News

Ketua Pagar Nusa Tuban, Abdul Mujib ketika memberikan keterangan terhadap awak media. (Foto: Moch Abdurrochim/Tugu Jatim)
Ketua Pagar Nusa Tuban, Abdul Mujib ketika memberikan keterangan terhadap awak media. (Foto: Moch Abdurrochim/Tugu Jatim)
TUBAN, Tugujatim.id – Sejumlah pesilat yang juga merupakan pengurus Pimpinan Cabang Pagar Nusa (PN) Tuban menggeruduk Mapolres Tuban, Senin (23/8/2021) pagi. Mereka mendatangi pihak penegak hukum untuk menanyakan terkait proses kasus pengeroyokan dua anggota PN asal Kecamatan Plumpang yang terjadi pada Jumat (20/8/2021) sore. Dalam aduan tersebut, mereka diterima langsung oleh Kanit Resmob Polres Tuban, Ipda Sukoyo. Ketua PN Tuban, Abdul Mujib saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya dengan pengurus datang ke Mapolres Tuban lantaran ingin mendukung petugas keamanan mengusut tuntas kasus ini. “Memberikan support kepada pihak kepolisian, agar para pelaku segera ditangkap. Supaya tidak bias di bawah,” kata Abdul Mujib kepada awak media, Senin (23/8/2021).

Pengurus Pagar Nusa Tuban Khawatirkan Emosi Para Anggota Jika Kejadian Tak Kunjung Diselesaikan

Sejumlah pengurus Pimpinan Cabang Pagar Nusa Tuban yang menyerbu Mapolres Tuban untuk mempertanyakan perkambangan kasus pengeroyokan anggotanya, Senin (23/8/2021). (Foto: Moch Abdurrochim/Tugu Jatim)
Sejumlah pengurus Pimpinan Cabang Pagar Nusa Tuban yang menyerbu Mapolres Tuban untuk mempertanyakan perkambangan kasus pengeroyokan anggotanya, Senin (23/8/2021). (Foto: Moch Abdurrochim/Tugu Jatim)
Mujib menambahkan, sampai saat ini, pihaknya masih memberikan pengertian kepada anggotanya agar kasus ini tindak menjadi bias secara hukum. Sebab, ini berhadapan dengan emosi para anggota, yang sebagian besar masih anak muda. “Insyaallah masih bisa kita kendalikan. Kita siap menunggu proses hukum yang ada. Kita serahkan semuanya ke petugas kepolisian,” ungkap Mujib. Mujib menerangkan, kondisi kedua anggotanya usai dikeroyok. Muhammad Nur Hasyim sudah dinyatakan boleh kembali ke kediamannya. Sedangkan untuk Anwar masih harus menjalani perawatan medis di RSUD dr R. Koesma Tuban. “Insyaallah Anwar akan dioperasi. Menunggu hasil tes swab PCR,” terangnya. Mujib menceritakan kronologis kejadian, berawal saat kedua anggotanya mendapatkan tugas dari Ketua PAC PN, untuk mengambil formulir identitas kepada sejumlah warga lainnya, untuk kepentingan pembuatan Kartu Tanda Anggota (KTA). Kemudian, saat di lokasi kejadian, tiba-tiba sekelompok orang tanpa diketahui identitasnya menghadang dan mengeroyok keduanya dengan membabi buta. Mereka tanpa ampun meninggalkan keduanya dengan luka parah pada tubuhnya. “Ada sekitar lima sampai enam orang yang mengeroyok mereka,” jelasnya.

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi

40 Tahun Berkarya, ParagonCorp Luncurkan Film ‘Mengusahakan Pertolongan Ilahi’ tentang Nurhayati Subakat

Darmadi Sasongko

  SURABAYA, Tugujatim.id – ParagonCorp merayakan hari jadinya ke-40 dengan cara istimewa, yakni dengan meluncurkan film inspiratif bertajuk ‘Mengusahakan Pertolongan ...

Rukyatul Hilal

Tidak Nampak Hilal di Mojokerto Akibat Faktor Cuaca

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Pemantauan Hilal 1 Ramadan 1446 Hijriah dilakukan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Mojokerto bersama Tim Lembaga Falakiyah ...

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

FotoJet 2025 01 20T154400420 2447421012

Petaka Gunung Gede, Ketegangan Memuncak di Balik Misteri Alam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Film “Petaka Gunung Gede” menjadi sorotan di dunia perfilman Indonesia dengan genre thriller yang menyajikan ketegangan maksimal. Menggabungkan ...

1 Ramadan.

1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025, Ini Penjelasan Menteri Agama

Dwi Linda

JAKARTA, Tugujatim.id – Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri ...

Satpol PP Kota Malang

17 Pasangan Open BO dan Mahasiswa Terciduk Satpol PP Kota Malang dari Rumah Kos

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Malang menggerebek rumah kos kawasan Jalan Sigura Gura, Kota Malang ...