MALANG, Tugujatim.id – Pandemi Covid-19 masih melanda Kota Malang hingga saat ini. Pemkot Malang juga sudah melakukan berbagai upaya untuk mengurangi penyebarannya, termasuk soal meminimalisasi kasus kematian karena Covid-19. Mulai dari menggelar vaksinasi massal hingga upaya pengumpulan donor plasma konvalesen dari para penyintas Covid-19 bersama PMI Kota Malang.
Donor plasma konvalesen saat ini dipercaya dapat menyembuhkan pasien Covid-19. Nah, hal itu membuat Palang Merah Indonesia (PMI) di Kota Malang gencar menggalakkan donor plasma konvalesen.
Kebutuhan plasma konvalesen memang sangat tinggi. Namun, Kepala Unit Tranfusi Darah (UTD) PMI Kota Malang dr Enny Sekar Rengganingati mengatakan masih terkendala alat yang terbatas dan masuk kategori tua.
“Alatnya rewelan, karena sudah tua. Saat ini sudah diperbaiki, alhamdulillah ada tambahan 1 alat meski sama tuanya,“ ujarnya.
Seperti diketahui, PMI Kota Malang hanya bisa melakukan pengambilan plasma konvalesen maksimal dalam sehari sebanyak 6 orang.
“Dalam sehari, kita hanya bisa memproduksi 6 donor plasma kalau alatnya tidak rewel. Kami tidak berani memaksakan alat karena sudah tua,” tuturnya.
https://youtu.be/hL_tltyDHlk