Fakta-Fakta Menarik tentang Bung Karno

Herlianto A

News

Sosok Bung Karno yang penuh kharisma/tugu jatim
Sosok Bung Karno yang penuh kharisma. (Foto: Perpusnas.go.id)

Tugujatim.id – Berbicara Bung Karno tidak akan pernah ada habisnya, selalu ada sisi menarik dari sosok pendiri bangsa ini, baik dari kehidupannya maupun pemikirannya. Kali ini kita akan mengulik beberapa fakta menarik tentang pahlawan pecinta keindahan tersebut.

Bung Karno lahir pada 6 Juni 1901 di Surabaya dengan nama Kusno. Ayahnya bernama Raden Sukemi Sosrodihardjo dan ibunya Ida Nyoman Rai. Kusno menghabiskan masa kanak-kanaknya di Tulungagung bersama nenek dan kakeknya.

Teman-temannya sering memanggil dia dengan julukan Djago, karena sesuai dengan kepribadiannya yang berani dan gagah. Tetapi ternyata Kusno sering didera beberapa penyakit maka namanya diganti menjadi Karno.

Nama ini menurut pengakuan Bung Karno dalam autobiografinya Bung Karno, Penyambung Lidah Rakyat diambil dari tokoh Karna dalam kisah epos Mahabarata (pewayangan), yaitu sosok hebat putra Kunti yang berpihak pada Kurawa dan membela negaranya.

Pada tahun 1927, Sukarno memperoleh gelar dalam bidang teknik sipil di Technische Hoogeschool te Bandoeng atau yang sekarang dikenal dengan Institut Teknologi Bandung (ITB).

Tentang sosok revolusioner ini, banyak sekali fakta-fakta menarik yang perlu pembaca ketahui. Berikut kami sajikan beberapa fakta menarik tentang bung Karno.

1. Akrab dengan Budaya Jawa

Saat tinggal di Tulungagung, Sukarno kecil akrab dengan suasana animisme dan mistis khas pedalaman Jawa. Beliau juga sudah sangat lekat dengan wayang. Mistisisme wayang sangat membekas dalam diri dan kepribadiannya.

2. Memiliki Ayah Angkat

Ketika berumur 15 tahun, Sukarno mengenyam pendidikan di Sekolah Menengah Surabaya dan dititipkan di rumah HOS Tjokroaminoto. Beliau memperlakukan Sukarno seperti anak kandungnya sendiri. Sukarno juga menikah dengan Utari, putri Tjokroaminoto.

3. Seorang Polyglot

Saat masih duduk di bangku sekolah, Sukarno sangat menonjol dalam bidang bahasa. Dia menguasai beberapa bahasa (polyglot) di antaranya, Arab, Belanda, Jerman, Prancis, Inggris dan Jepang. Hebatnya lagi beliau ternyata tidak hanya mahir dalam berbagai bahasa asing, tetapi juga bisa berbahasa daerah seperti Jawa, Sunda, dan Bali.

4. Berbakat sebagai Pemimpin

Diberkahi dengan bakat pemimpin, suaranya yang merdu, serta kepercayaan diri yang tinggi membuat Sukarno sangat cocok menjadi pemimpin. Karena kharismanya, banyak orang yang tertarik dengan pidato, orasi, dan slogan-slogan yang diungkapkan beliau.

5. Kesalahan Penulisan Nama

Melansir dari nasional.tempo.com, Guruh selaku putra bungsu Sukarno menjelaskan bahwa nama ayahnya ditulis menggunakan huruf ‘u’ bukan ‘oe’. Jadi Sukarno bukan Soekarno, karena nama itu bukan berasal dari ejaan Belanda. Penulisan nama Soekarno yang sudah terlanjur ditulis pada naskah proklamasi membuat penulisan dengan huruf ‘oe’ menjadi populer di masyarakat.

Selain itu juga ada pengaruh dari zaman orde baru. Di mana penulisan nama Soeharto turut menggiring persepsi masyarakat mengenai penulisan nama Soekarno.

Demikianlah 5 fakta menarik tentang presiden pertama Republik Indonesia.

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...