Melihat Antusiasme Warga Kota Batu Ikuti Vaksinasi Drive Thru

Gigih Mazda

News

Polres Batu menggelar vaksinasi drive thru di Alun-Alun Kota Batu, Senin (11/10/2021). Masyarakat bisa mengakses vaksin lebih mudah, bahkan tanpa harus turun dari kendaraan. (Foto: M Ulul Azmy/Tugu Malang/Tugu Jatim)
Polres Batu menggelar vaksinasi drive thru di Alun-Alun Kota Batu, Senin (11/10/2021). Masyarakat bisa mengakses vaksin lebih mudah, bahkan tanpa harus turun dari kendaraan. (Foto: M Ulul Azmy/Tugu Malang/Tugu Jatim)

BATU, Tugujatim.id – Warga Kota Batu tampak antusias mengikuti gelaran vaksinasi drive thru yang digelar Polres se-Malang Raya termasuk Polres Batu di Alun-alun Kota Batu, Senin (11/10/2021) pagi. Beberapa pengendara motor tampak saling berjajar di atas kendaraan mereka masing-masing, menjalani pemeriksaan, hingga mendapat suntikan vaksinasi.

Upaya tersebut dilakukan untuk mendukung percepatan vaksinasi di Malang Raya yang hingga kini masih menyandang status PPKM Level 3. Dengan adanya vaksinasi drive thru ini, masyarakat diharapkan bisa mengakses vaksin lebih mudah, bahkan tanpa harus turun dari kendaraan. Sejak pagi, masyarakat sudah berduyun-duyun mendatangi lokasi vaksinasi drive thru ini.

Kapolres Batu AKBP I Nyoman Yogi Hermawan menuturkan inovasi vaksinasi drive thru ini dilakukan untuk mendukung upaya percepatan vaksinasi di Kota Batu. Saat ini, capaian vaksinasi di kota wisata ini juga masih rendah, khususnya dosis kedua.

Teknisnya, kata dia, pengendara bisa mengunjungi langsung lokasi drive thru dan menyerahkan kartu identitas. Sebelum divaksin, serangkaian proses medis juga langsung diperiksa di tempat.

”Kami targetkan vaksinasi drive thru bisa menyasar hingga 200 dosis perharinya,” jelas dia.

Yogi melanjutkan vaksinasi drive thru akan dilakukan secara bertahap menyesuaikan stok dosis yang ada dari Dinas Kesehatan Kota Batu. Nanti, siapa saja dapat mengakses vaksinasi drive thru ini, baik wisatawan sekalipun.

”Semua masyarakat, wisatawan sekalipun bisa mengakses vaksinasi ini,” tandasnya.

Terpisah, salah seorang warga yang mengakses vaksinasi Drive Thru, Sunaryo (40) bersyukur ada layanan ini. Dia merasa dimudahkan karena sebelum itu dia tidak pernah kebagian jatah antrean.

”Kalau disini cuman tinggal tunjukkan KTP sudah bisa, gak perlu turun motor lagi. Saya harap drive thru ini bisa setiap hari sih, jangkauannya kan lebih mudah,” ujarnya.

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...