Sambut Hari Dharma Karya Dhika, Lapas Tuban Sediakan Pelayanan Istimewa bagi Pengunjung

Gigih Mazda

News

Raut senang terpancar dari wajah salah seorang pengunjung Lapas Tuban yang bisa bertemu kelurganya di dalam Lapas Kelas IIB Tuban meski lewat daring. (Foto: Dokumen)

TUBAN, Tugujatim,id –  Sambut Hari Dharma Karya Dhika Kemenkumham tahun 2021, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tuban (Lapas Tuban) memberikan pelayan istimewa kepada pengunjung yang akan menjenguk keluarganya di dalam lapas.

Salah satunya yakni dengan membagikan makanan ringan secara gratis kepada pengunjung. Makanan ringan tersebut berupa empat macam kue hasil produksi dari pelatihan tata boga warga binaan pemasyarakatan (WBP).

Kepala lapas Tuban Siswarno mengatakan fasilitas ini diberikan kepda masyarakat yang sedang menunggu antrian pemeriksaan barang/makanan titipan. mereka bisa menikmati minuman dan makanan gratis hasil dari pelatihan tata boga WBP.

“Empat jenis kue tersebut antara lain bakpao, bakwan, tahu isi, dan donat. Dan semuanya gratis,” ujar Kepala lapas Tuban Siswarno kepada awak media, Senin (25/10/2021).

Selain membagikan kue, semua petugas Lapas Tuban juga mengenakan berbagai pakaian adat juga membuat layanan tatap muka secara daring via Zoom yang terhubung antara penitip barang/makanan dengan WBP yang mendapat layanan penitipan.

Pegawai Lapas Tuban mengenakan baju adat saat menbagikan kue buatan warga binaan secara gratis untuk pengunjung. (Foto: Dokumen) tugu jatim
Pegawai Lapas Tuban mengenakan baju adat saat menbagikan kue buatan warga binaan secara gratis untuk pengunjung. (Foto: Dokumen)

“Ini adalah pelayanan khusus dari kami dalam rangka rangkaian acara menuju peringatan Hari Dharma Karya Dhika Kemenkumham tahun 2021,” ujarnya.

Tidak hanya itu, dari ruang aula warga binaan Lapas Tuban pun mendapat layanan khusus dengan mendapat video call secara langsung oleh keluarga atau kerabat mereka yang sedang menunggu di ruang layanan di depan lapas.

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...