PASURUAN, Tugujatim.id – Kapolres Pasuruan Kota, AKBP Arman, masih dicurhati soal parkir liar oleh warga Bekasi hingga hari ini, meskipun dia tidak lagi bertugas di daerah tersebut. Salah sambung aduan warga kepada Kapolres Pasuruan Kota tersebut karena viralnya foto spanduk aduan pungli parkir liar di sebuah minimarket saat dia masih menjabat Kastreskrim Polres Metro Bekasi Kota.
“Iya masih sering dihubungi satu hingga dua orang sampai hari ini, ” ujar AKBP Arman saat dikonfirmasi lewat pesan singkat, Selasa (2/11/2011).
Pada minggu lalu, saat postingan spanduk aduan parkir liar tengah viral, Kapolres Pasuruan Kota itu sempat dibanjiri puluhan aduan warga Bekasi.
“Kalau awal-awal viral dulu, bisa sampai belasan sampai 20-an aduan masyarakat tiap harinya, ” ungkapnya.
Menurut Arman, tidak hanya aduan pungli parkir liar yang masuk ke nomor ponsel pribadinya, namun ada pula warga Bekasi yang mengadukan perkara pidana lain.
“Rata-rata memang melaporkan premanisme dan adanya pungli di kantong-kantong parkir, tapi ada juga warga yang konsultasi hukum terkait masalah pidana lain, malah ada yang cuman iseng mengirim emotikon, ” ungkapnya.
Pihaknya tetap senang menanggapi curhatan masyarakat meskipun kini ia sudah tidak bertugas di Polres Bekasi lagi.
“Ya saya tanggapi dengan senang juga, artinya masyarakat masih percaya dengan polisi apabila ada masalah hukum dan mau mengadukan tindak pidana keamanan lainnya, ” imbuhnya.
AKBP Arman juga memaklumi peristiwa salah tulis nomor pribadinya di spanduk sebuah minimarket di Bekasi yang mendadak viral tersebut.
“Waktu itu di Bekasi ada konflik antara preman dan pihak Indomaret, akhirnya saya selesaikan, saya langsung memberikan nomor saat itu, namun mungkin pihak Indomaret sana masih nyimpan nomor pribadi saya, ” ujarnya.
Sebelumnya, AKBP Arman memang menjabat Kasatreskrim Polres Metro Bekasi Kota. Namun mulai tahun lalu, tepatnya pada 19 Juni 2020, dia sudah dipindahtugaskan dan dilantik sebagai Kapolres Pasuruan Kota menggantikan AKBP Dony Alexander.
Hingga hari ini, di twitter @Rdadn postingan viral spanduk aduan pungli parkir liar minimarket Bekasi sudah dilihat sebanyak 65 ribuan kali dan di retweet hingga 16 ribuan kali.