Kronologi Penusukan Pemuda di Pasuruan, Korban Tewas Terbunuh saat Hendak Menikah

Dwi Lindawati

KriminalNews

Kronologi penusukan pemuda. (Foto: Laoh Mahfud/Tugu Jatim)
Dua tersangka penusukan di Pasuruan terbukti melakukan pembunuhan berencana. (Foto: Laoh Mahfud/Tugu Jatim)

PASURUAN, Tugujatim.id – Kronologi penusukan pemuda di Pasuruan yang sempat membuat heboh beberapa waktu lalu diiringi dengan kisah tragis korban. Akibat penusukan itu, Mokhammad Fatkhurrazy, 22, harus tewas saat hendak menikah dengan tunangannya. Rencananya, pria asal Blandongan, Bugul Kidul, Kota Pasuruan, itu akan melangsungkan pernikahannya pada Januari 2022.

Kapolres Pasuruan Kota AKBP Raden Muhammad Jauhari membenarkan tersangka Fadhila Rokhman, 23, kenal dan menjalin hubungan dengan tunangan korban.

“Kenal dengan tunangan korban, pacaran katanya,” ungkap AKBP Jauhari pada Kamis (25/11/2021).

AKBP Jauhari mengungkapkan, tersangka cemburu dan tidak terima akan ditinggal menikah oleh pacarnya yang bertunangan dengan korban. Sementara itu, tersangka mengaku jika dirinya sudah merencanakan pembunuhan tersebut beberapa hari sebelumnya.

“Sudah direncanakan soal penusukan itu karena dendam pacar saya jadi tunangan korban,” ujar tersangka sambil menahan tangis.

Kronologi penusukan pemuda itu, tersangka berencana membunuh korban seusai pulang kerja dari sebuah pabrik di Karangketug, Gadingrejo, Kota Pasuruan. Bersama seorang rekannya, Siswo Hadi, 27, tersangka berboncengan membuntuti korban hingga ke Toko Tembakau Lami. Tersangka lalu mengeluarkan pisau mirip kujang sepanjang 30 cm dan menusukkan 3 kali ke perut dan 1 kali ke punggung korban.

“Tersangka penusukan kami tangkap di Alun-Alun Bangil. Sementara rekannya, kami tangkap di rumah saudaranya di Gempol, ” ungkap AKPB Jauhari.

Kini kedua tersangka terjerat pasal berlapis yakni Pasal 340 KUHP, Pasal 388 KUHP, dan Pasal 355 KUHP tentang Pembunuhan Berencana.

“Maksimal hukumannya 20 tahun penjara karena menghilangkan nyawa orang yang direncanakan,” ujarnya.

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...