Anggaran Kurang, Gus Ipul Kecewa Proyek Mall Pelayanan Publik Baru Capai 70 Persen

Dwi Lindawati

News

Mall Pelayanan Publik. (Foto: Laoh Mahfud/Tugu Jatim)
Wali Kota Pasuruan Gus Ipul bersama OPD menyidak pembangunan Mall Pelayanan Publik. (Foto: Laoh Mahfud/Tugu Jatim)

PASURUAN, Tugujatim.id – Proyek Mall Pelayanan Publik di Kota Pasuruan molor dan belum selesai hingga Senin (03/01/2022). Ternyata pengerjaan proyek bernilai Rp 1,9 miliar ini baru selesai sekitar 70 persen.

Molornya proyek pembangunan gedung eks Mall Poncol ini diduga karena kurangnya anggaran. Karena itu, Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf bersama jajaran OPD melakukan sidak pembangunan eks gedung Mall Poncol sore tadi.

Gus Ipul pun tampak kecewa dengan hasil pembangunan Mall Pelayanan Publik. Menurut dia, proyek bernilai Rp 1,9 miliar ini baru setengah jadi. Sekat-sekat di bagian dalamnya juga masih banyak yang belum terpasang. Padahal, proyek ini seharusnya sudah selesai sejak Desember 2021.

Mall Pelayanan Publik. (Foto: Laoh Mahfud/Tugu Jatim)
Gus Ipul menemukan warung PKL yang diduga menggunakan listrik tanpa izin. (Foto: Laoh Mahfud/Tugu Jatim)

“Persentasenya masih 70-an persen, kalau untuk bangunannya sudah, tinggal bagian dalam setengah jadi. Kami mau lihat gimana, beberapa OPD saya ajak untuk merencanakan dengan baik,” ujarnya.

Gus Ipul mengakui jika molornya proyek Mall Pelayanan Publik ini bukan tanpa alasan. Karena masih kurangnya anggaran sehingga pembangunan eks gedung Mall Poncol ini harus terhambat.

“Memang anggarannya belum cukup, jadi ini masih setengah jadi untuk partisi bagian dalam belum dipasang,” ungkapnya.

Dia melanjutkan, kurangnya anggaran membuat Pemkot Pasuruan harus kembali melakukan lelang agar proyek Mall Pelayanan Publik bisa segera dikebut. Mantan Wakil Gubernur Jawa Timur ini memperkirakan proyek ini baru bisa rampung sekitar Agustus 2022.

“Anggarannya baru dilelang Februari-Maret 2022. Pembangunan mulainya antara April atau Mei. Bulan Agustus direncanakan selesai,” imbuhnya.

Mall Pelayanan Publik. (Foto: Laoh Mahfud/Tugu Jatim)
Kotak hidran yang tertutup pohon juga turut jadi sorotan Gus Ipul. (Foto: Laoh Mahfud/Tugu Jatim)

Tidak puas menyoroti bagian dalam Mall Pelayanan Publik, Gus Ipul juga menemukan beberapa kekurangan di bagian luar gedung. Salah satunya adanya bangunan PKL yang sudah 4 tahun diduga menggunakan aliran listrik dari dalam eks Gedung Mall Poncol.

“Ketika pakai listrik mall, berarti warung ini pakai uang rakyat, kalau nyambung ke dalam berarti yang bayari rakyat.
Hebat ini yang punya warung, coba ditelusuri,” tegasnya.

Gus Ipul juga menemukan pompa hidran yang pintunya tertutup pohon. Hal ini bisa membahayakan pengunjung apabila terjadi peristiwa kebakaran.

“Ini hidran pintunya ketutupan pohon, gimana kalau terjadi kebakaran,” ujarnya.

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

MBG di Kota Mojokerto.

MBG di Kota Mojokerto Tetap Jalan saat Ramadan, Siswa Bakal Bawa Pulang Makanan ke Rumah

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kota Mojokerto untuk berbagai jenjang sekolah masih berlangsung walau masuk bulan ...