Berhasil Curi 3 Poin dari Bhayangkara FC, Pelatih Persik Kediri Jevier Roca Akui Belum Puas

Dwi Lindawati

NewsOlahraga

Pelatih Persik Kediri. (Foto: Media Official Persik Kediri/Tugu Jatim)
Laga Persik Kediri melawan Bhayangkara FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Jumat (28/01/2022). (Foto: Media Official Persik Kediri)

KEDIRI, Tugujatim.id – Berhasil unggul 1-0 di laga melawan Bhayangkara FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Jumat (28/01/2022), pelatih Persik Kediri  Jevier Roca mengaku merasa belum puas atas hasil tersebut. Dia mengatakan, masih banyak peluang yang belum dapat dieksekusi menjadi poin.

Pelatih Persik Kediri Javier mengatakan sangat bersyukur dengan kemenangan yang dicapai anak asuhnya. Namun, kemenangan tersebut tidak membuat pria asal Chili itu besar kepala. Dia masih merasa belum puas dengan permain Persik. Bahkan, masih banyak peluang yang tercipta saat laga melawan pemuncak klasemen tersebut yang belum tereksekusi menjadi gol.

“Kami tahu lawan adalah pemain terbaik sejak 2021-2022 di Liga 1, cukup senang. Bisa dibilang hari ini Kediri full senyum, tapi saya tidak puas,” ungkap pelatih Persik Kediri ini saat press conference usai pertandingan.

Roca menjelaskan, dalam keberhasilan tim berjuluk Macan Putih itu mencuri poin tersebut, saat latihan dia sudah menganalisis permainan lawan. Dia mengatakan, tim Bhayangkara FC sangat bagus dalam permain bola di udara. Karena itu saat latihan, fokus Persik latihan bola udara untuk mengimbangi lawan.

“Ternyata prediksi kami benar, tinggal bagaimana kami mempertahankan konsistensi permainan,” tambahnya.

Dia pun mewanti-wanti anak asuhnya untuk tak larut dalam kesenangan meraih kemenangan. Sebab, untuk pertandingan selanjutnya lawannya akan lebih berat lagi. Dalam pertandingan yang akan datang, Persik Kediri akan berhadapan dengan Arema FC.

“Kami tidak boleh terlalu senang, setelah keluar dari pintu ini harus fokus untuk pertandingan selanjutnya,” ujar Roca.

Di laga melawan Bhayangkara FC tersebut, Persik Kediri memang bermain menyerang. Skuad Macan Putih pada menit ke-21 berhasil mencuri gol dari Bhayangkara FC, diciptakan melalui tendangan keras Youssef Ezzejjari dari umpan sundulan kepala M. Taufik.

Sementara itu, Bhayangkara FC pun tidak tinggal diam, mereka terus merusaha membalikkan skor yang telah diambil Macan Putih. Peluang juga banyak terjadi untuk tim yang bermarkas di Solo tersebut. Namun, anak asuh dari pelatih Paul Munsther itu belum bisa menyikat peluang tersebut. Hingga akhir laga, skor masih 1- 0 untuk kemenangan Persik Kediri.

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi

40 Tahun Berkarya, ParagonCorp Luncurkan Film ‘Mengusahakan Pertolongan Ilahi’ tentang Nurhayati Subakat

Darmadi Sasongko

  SURABAYA, Tugujatim.id – ParagonCorp merayakan hari jadinya ke-40 dengan cara istimewa, yakni dengan meluncurkan film inspiratif bertajuk ‘Mengusahakan Pertolongan ...

Rukyatul Hilal

Tidak Nampak Hilal di Mojokerto Akibat Faktor Cuaca

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Pemantauan Hilal 1 Ramadan 1446 Hijriah dilakukan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Mojokerto bersama Tim Lembaga Falakiyah ...

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

1 Ramadan.

1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025, Ini Penjelasan Menteri Agama

Dwi Linda

JAKARTA, Tugujatim.id – Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri ...

FotoJet 2025 01 20T154400420 2447421012

Petaka Gunung Gede, Ketegangan Memuncak di Balik Misteri Alam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Film “Petaka Gunung Gede” menjadi sorotan di dunia perfilman Indonesia dengan genre thriller yang menyajikan ketegangan maksimal. Menggabungkan ...

WhatsApp Image 2023 07 19 at 17.20.31

5 Pekerjaan Remote di Era Digital, Menggali Peluang Kerja di Dunia Digital

Lizya Kristanti

Tugujatim.id – Dalam era digital yang terus berkembang, peluang untuk bekerja secara remote semakin meluas. Kemajuan teknologi telah memungkinkan kita ...