PASURUAN, Tugujatim.id – Harga daging sapi mulai naik di sejumlah pasar tradisional di Pasuruan. Meskipun begitu, kenaikannya tidak signifikan.
Berdasarkan data Sistem Informasi Ketersediaan dan Perkembangan Harga Bahan Pokok (Siskaperbapo) Jawa Timur, hingga hari Senin (28/02/2022) harga daging sapi di Kota Pasuruan naik hingga Rp 120 ribu per kilogramnya.
Sementara harga daging sapi di Kabupaten Pasuruan cenderung lebih murah. Di pasar Bangil, pasar Sukorejo, dan pasar Pandaan, harga daging sapi masih stabil di harga Rp 114.333 perkilogramnya.
Ketua paguyuban pedagang sapi Kota Pasuruan, Rifki Hidayat, mengungkapkan bahwa kenaikan harga daging sapi berkisar antara Rp 10 ribu hingga Rp 15 ribu per kilogramnya.
“Iya harga daging ikut naik, awalnya Rp 105 ribu, sekarang jadi sekitar Rp 115 ribu sampai paling mahal Rp 120 ribu,” ungkap Rifki.
Meskipun begitu, dia menilai kenaikan harga daging sapi di Pasuruan ini masih di angka wajar karena mendekati bulan Ramadan. Rifki juga menjamin stok daging sapi baik di Pasar Kebonangung maupun di Pasar Besar Kota Pasuruan masih aman dan belum terjadi kelangkaan.
“Kalau stok insyaallah masih aman sampai sekarang,” pungkasnya.