Terlibat Kasus Pencabulan Bocah Usia 9 Tahun, Jukir di Kediri Dibekuk Polisi, Korban Berontak Malah Diancam

Dwi Lindawati

KriminalNews

Kasus pencabulan. (Foto: Pipit Syahrodin/Tugu Jatim)
Tersangka kasus pencabulan anak di bawah umur di Kediri saat pers rilis pada Sabtu (23/04/2022). (Foto: Pipit Syahrodin/Tugu Jatim)

KEDIRI, Tugujatim.id – Kasus pencabulan anak di bawah umur kembali terjadi, kali ini tindakan asusila itu dilakukan Slamet, 63, warga Kota Kediri. Karena kasus itu, dia digelandang ke Polres Kediri Kota untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. Lantaran, Slamet alias Ndrenges terbukti melakukan pencabulan kepada bocah berusia 9 tahun.

Kasat Reskrim Polres Kediri Kota AKP Tomy Prambana mengatakan, kasus pencabulan yang dilakukan Slamet itu terjadi pada November 2021. Namun, baru dilaporkan ke polisi oleh AN, 34, ibu korban setelah mengetahui insiden yang menimpa anaknya.

Pada awalnya, Slamet melancarkan aksinya dengan memanggil korban yang tengah bermain sepeda. Dia kemudian mengajak anak itu ke dalam rumahnya. Lalu, pelaku (maaf) meraba-raba alat vital korban. Saat itu korban sempat berontak, tapi pelaku kasus pencabulan ini mengancam dengan kata-kata kasar saat korban berusaha menghindar.

Kasus pencabulan. (Foto: Pipit Syahrodin/Tugu Jatim)
Kasat Reskrim Polres Kediri Kota AKP Tomy Prambana menunjukkan pelaku beserta barang buktinya kasus pencabulan anak di bawah umur. (Foto: Pipit Syahrodin/Tugu Jatim)

“Kejadiannya di rumah pelaku. Bahkan, pelaku juga sempat mengancam dan membentak korban dengan kata ‘menengo ae, ojo obah ae’ (diam, janganlah gerak saja),” ungkap AKP Tomy pada Sabtu (23/04/2022).

AKP Tomy menambahkan, sebelum korban menceritakan kasus pencabulan yang dialaminya kepada orang tuanya, tetangga sempat melihat pelaku membawa masuk korban ZF ke rumah. Slamet selanjutnya ditangkap polisi di tempat kerjanya sebagai tukang parkir di sebuah warung di Jalan KH Ahmad Dahlan.

“Berdasarkan hasil penyelidikan unit resmob, terlapor bekerja sebagai tukang parkir di sebuah warung di Mojoroto. Selanjutnya unit resmob melakukan pencarian dan didapati terlapor sedang bekerja sebagai tukang parkir di sana,” tambahnya.

Akibat perbuatannya, Slamet alias Ndrenges terancam hukuman maksimal 15 tahun penjara.

“Dia terjerat Pasal 82 Ayat 2 Undang-Undang RI Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak,” ujar AKP Tomy.

 

 


Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim

 

 

Popular Post

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

iPhone 17.

Terobosan Baru iPhone 17 dengan Desain Ultra Tipis, Daya Tarik iPhone 17 Slim Bakal Gantikan Varian Plus?

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali bersiap menggebrak lini terbaru iPhone 17 yang diprediksi hadir dengan berbagai inovasi teknologi. Berdasarkan bocoran yang ...

Elpiji 3 Kg

5.584 Metrik Ton Elpiji 3 Kg Disiapkan di Jember Guna Antisipasi Permintaan Tinggi Selama Ramadan dan Lebaran

Darmadi Sasongko

JEMBER, Tugujatim.id – Upaya mengantisipasi permintaan yang tinggi di Bulan Suci Ramadan, sebanyak 5.584 metrik ton elpiji 3 Kg disiapkan ...

FotoJet 2025 01 20T154400420 2447421012

Petaka Gunung Gede, Ketegangan Memuncak di Balik Misteri Alam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Film “Petaka Gunung Gede” menjadi sorotan di dunia perfilman Indonesia dengan genre thriller yang menyajikan ketegangan maksimal. Menggabungkan ...