KOREA, Tugujatim.id – Menjadi salah satu serial bertahan hidup yang paling laris sepanjang masa, drama Korea (drakor) Netflix Squid Game dikonfirmasi akan kembali hadir untuk season 2. Hal ini diumumkan Netflix pada Minggu (12/06/2022) waktu setempat di berbagai akun resmi media sosial layanan streaming tersebut.
Meski belum ada informasi kapan season 2 akan tayang, sutradara Hwang Dong-hyuk mengonfirmasinya bersamaan dengan pesan yang menyampaikan rasa terima kasihnya kepada penggemar yang telah menonton Squid Game.
“Dibutuhkan waktu 12 tahun untuk mewujudkan season pertama ‘Squid Game’ pada tahun lalu. Namun, hanya dibutuhkan 12 hari bagi ‘Squid Game’ untuk menduduki posisi sebagai serial Netflix paling populer sepanjang masa. Sebagai penulis, sutradara, dan produser ‘Squid Game’, kami menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya kepada para penggemar di seluruh dunia. Terima kasih telah menonton dan menyukai acara kami,” tulis sang sutradara.
Dia juga mengungkapkan ada beberapa karakter season 1 yang akan kembali, yaitu sang tokoh utama Gi Hun dan Front Man.
Baca Juga:
Rayakan 15 Tahun Debut, Girls’ Generation Bintangi Variety Show Baru
“Dan kini…, Gi Hun kembali. Sang Front Man pun kembali. Season 2 segera hadir,” lanjut Hwang Dong-hyuk.
Tidak hanya itu, ada juga kemungkinan “pria yang berjas lengkap dan membawa ddakji” akan kembali, yang tidak lain lagi adalah pria yang merekrut peserta dengan permainan kartu merah dan biru itu. Karakter ini berhasil mencuri perhatian penonton karena diperankan oleh aktor ternama Gong Yoo.
Menariknya, Squid Game season 2 juga akan menghadirkan karakter baru bernama Cheol-su, pacar Young-hee, si boneka kematian di permainan pertama yang ikonik dengan lantunan “mugunghwa kkoci pieot seumnida” itu.
Adanya Cheol-su membuat penggemar semakin tidak sabar dan penasaran karena sejauh ini belum ada informasi lebih lanjut mengenai pacar boneka robot yang meskipun menggemaskan, tapi sangat mematikan itu.
—
Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim ,
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim