TUBAN, Tugujatim.id – Terbakarnya rumah joglo milik Umar Sidik (75), warga Desa Tluweh, Kecamatan Soko, Tuban pada Senin (4/7/2022) sebabkan kerugian hingga miliaran rupiah. Rumah joglo itu sendiri pernah ditawar Rp 1,3 miliar, belum lagi dua rumah lainnya beserta perabotan yang ada di dalamnya.
Satpol PP dan Pemadam Kebakaran Tuban mencatat dalam peristiwa kebakaran itu menimbulkan kerugian materi mencapai miliaran rupiah. Tiga rumah yang ludes terbakar dengan rincian, rumah joglo dari kayu jati pernah ditawar Rp 1,3 miliar.
Kemudian satu rumah dari kayu jati biasa diperkirakan harga Rp 200 juta dan rumah tembok plus sepeda motor serta peralatan salon dan perabotan rumah lebih kurang Rp 300 juta.
“Jumlah bangunan yang terbakar, 3 buah rumah (2 rumah dari kayu jati dan 1 rumah tembok dengan luas keseluruhan kurang lebih 19 x 20 meter),” ujar Kasatpol PP dan Pemadam Kebakaran Tuban, Gunadi.
Dia mengatakan, pihaknya menerima laporan dan segera berkoordinasi dengan PMK Bojonegoro dan perusahaan setempat yang memiliki peralatan pemadaman untuk bersama menjinakkan api.
Tak tanggung-tanggung, empat mobil Pemadam dan satu unit kendaraan suplai diterjunkan di lokasi untuk memadamkan api.
“Alhamdulillah, setelah berjibaku dengan susah payah, akhirnya api dapat dipadamkan,” terang Gunadi.
Dalam proses pemadaman, lanjut mantan Kepala Dinas Perhubungan Tuban, sempat mengalami kendala di lokasi masyarakat. Sebab terlalu banyak yang ingin melihat langsung lokasi kejadian. Sehingga menghambat petugas untuk evakuasi.
Sementara itu, kejadian itu bermula saat saksi sekaligus istri korban mengetahui percikan api berasal dari atap ruang tengah rumahnya. Dugaan sementara bagunan itu terbakar karena ada kegagalan fungsi arus listrik atau korsleting sehingga nyaris habis rata dengan tanah.
Bangunan yang rata-rata terbuat dari kayu jati ini membuat api semakin cepat melahap bangunan dan isinya. Saksi yang mengetahui hal itu, segera memanggil anaknya dan mengajaknya ke luar rumah.
“Beruntungnya penghuni rumah ke luar rumah dan teriak minta tolong untuk dilakukan pemadaman seadanya,” terang Kapolsek Soko, Iptu Khoirul Amadi.
—
Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim ,
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim