SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengajak elemen pelaku usaha di Jatim agar menyiapkan corner khusus bagi produk koperasi dan usaha kecil dan menengah (K-UKM). Gubernur Khofifah menyampaikan ini sebagaimana dilansir dalam laman resmi diskopukm.jatimprov.go.id pada Jumat (29/07/2022).
“Koperasi dan UMKM harus bertransformasi digital agar tidak tertinggal. Ini sebagai upaya mewujudkan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa,” ujar Gubernur Khofifah dalam Peringatan Hari Koperasi ke-75 Provinsi Jawa Timur Tahun 2022.
Dalam acara bertajuk “Transformasi Koperasi untuk Ekonomi Berkelanjutan dan Membangun Kemandirian UMKM Jawa Timur Go Global” sekaligus dirangkaikan dengan pembukaan K-UKM Expo ke-9, Rabu (27/07/2022) di Grand City Convention Center Kota Surabaya, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jatim Andromeda Qomariah menyampaikan, rangkaian kegiatan di antaranya penghargaan kepada Kepala Daerah Kabupaten/Kota Terbaik sebagai Pembina Koperasi. Selain itu, ada Pemenang Lomba Koperasi Berprestasi (Kelompok Koperasi Sektor Riil dan Kelompok Koperasi Sektor Keuangan) serta Lomba UKM Berprestasi (Kategori Kriya, Kategori Makanan, dan Minuman).
Ada pula Penyerahan Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari Himpunan Bank Milik Negara (Himbara), Bank Jatim, Bank UMKM Jawa Timur, Penyerahan Dana Bergulir dari Bank UMKM, Bank Jatim dan Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB) Syariah, Penyerahan Badan Hukum Koperasi Pondok Pesantren, Penyerahan Dana Hibah One Pesantren One Product (OPOP) bagi Koperasi Pondok Pesantren.
Hadir dalam kegiatan ini, Konsulat Jenderal Jepang, Australia, dan Amerika Serikat, sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur, kepala Organisasi Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, Dekopinwil Jatim dan Dekopinda se-Jawa Timur, Bupati/Wali Kota se-Jawa Timur, perwakilan perbankan (Himbara, Bank Jatim dan Bank UMKM Jawa Timur). Juga hadir OJK, Forkompimda Jawa Timur, Kadin Jawa Timur, LPDB Jawa Timur, perguruan tinggi, market place dan pegiat Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah di Jawa Timur.
—
Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim ,
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim