PASURUAN, Tugujatim.id – Seorang warga Lekok tewas dibacok dan dikeroyok segerombolan pemuda di jalan raya masuk Desa Kalirejo, tepatnya di Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan, Jumat malam (05/08/2022). Korban berinisial AR, 21, pemuda asal Dusun Wedusan Lor, Desa Balonganyar, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan, ini seketika tewas setelah dibacok dengan celurit dan dikeroyok puluhan pemuda. Sementara seorang rekannya satu desa berinisial IB, 21, mengalami luka hingga dirawat di RSUD Dr Soedarsono.
Kasi Humas Polres Pasuruan Kota Iptu Merdhania Pravita Santy mengungkapkan, aksi pengeroyokan yang berujung pembacokan warga Lekok tersebut terjadi sekitar pukul 22.00 WIB. Peristiwa pengeroyokan terjadi setelah korban dan temannya berjumlah 10 orang pulang dari menonton hiburan sound system di Desa Selotambak, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan. Korban dan rekannya terlibat perkelahian dengan gerombolan pemuda tidak dikenal.
“Korban dan temannya dikejar dan dihadang di depan pabrik PT Larasati Multi Santosa,” ujar Vita saat dikonfirmasi pada Sabtu (06/08/2022).
Korban dan rekannya kemudian dikeroyok 20 pemuda. Seorang anggota gerombolan pemuda tersebut lalu mengeluarkan sebilah celurit yang disembunyikan di balik bajunya.
Celurit tersebut kemudian disabetkan ke kepala AR hingga tewas di TKP. Sabetan celurit pelaku juga mengenai dan melukai tangan kanan korban IB.
Tak selesai di situ saja, setelah dua korban dibacok juga dipukuli bergantian oleh gerombolan pemuda tersebut.
“Pelaku menganiaya korban dengan menggunakan sajam dan tangan kosong secara bersamaan sehingga korban luka dan meninggal dunia,” ungkapnya.
Setelah puas memukuli korban, gerombolan pelaku langsung melarikan diri. Rekan-rekan korban melaporkan aksi pengeroyokan tersebut ke kantor polisi. Kedua korban langsung dilarikan ke RSUD Dr Soedarsono, Kota Pasuruan.
“Kejadian ini dilaporkan ke polisi pada Sabtu (06/08/2022), sekitar pukul 00.45 WIB,” ujarnya.
—
Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim ,
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim