Temuan Tembakau Dalam Mendol di Lapas Malang Terbukti Bukan Narkotika

Redaksi

News

Kasatreskoba Polresta Malang Kota, Kompol Anria Rosa Piliang bersama pengirim paket tembakau yang diduga narkotika, Sabtu (30/1/2021). (Foto: Azmy/Tugu Malang/Tugu Jatim)
Kasatreskoba Polresta Malang Kota, Kompol Anria Rosa Piliang bersama pengirim paket tembakau yang diduga narkotika, Sabtu (30/1/2021). (Foto: Azmy/Tugu Malang/Tugu Jatim)

MALANG, Tugujatim.id – Temuan 50 poket yang awalnya diduga berisi tembakau gorila yang dibungkus balutan makanan jenis mendol di Lapas Kelas I Lowokwaru Kota Malang akhirnya terungkap. Aparat Satreskoba Polresta Malang Kota merilis hasil uji laboratorium forensik pada Sabtu (30/1/2021). Hasilnya, terbukti adalah tembakau rokok biasa.

Kasatreskoba Polresta Malang Kota, Kompol Anria Rosa Piliang menegaskan, tidak ada kandungan narkotika dalam tembakau yang disita tersebut. Hasil labfor menunjukkan benda selundupan itu murni hanya mengandung nikotin.

”Dari hasil labfor, tidak ada unsur narkoba dalam kandungan tembakau yang dicurigai diselundupkan masuk ke Lapas Lowokwaru kemarin. Jadi dalam hal ini tidak ada unsur pidana,” tegasnya kepada awak media.

Sementara, diketahui bahwa pengirim tembakau ini ternyata adalah ibu kandung dari salah tiga warga binaan kasus narkotika di Lapas. Namanya Mamik Winarsih, warga Wajak, Kabupaten Malang dan saudarinya Anik Nur Jannah warga Muharto Gang 7. Mereka adalah sanak keluarga warga binaan atas nama Roby dan Aris.

Saat diinterogasi, lanjut Rosa, kedua pengirim ini juga mengaku sengaja mengirim barang tersebut dengan modus makanan mendol ini untuk anaknya.

”Sudah kami interogasi dan ibu Mamik mengaku kalau kirim tembakau dicampur dengan makanan lain, tahu sampai mendol,” imbuhnya.

Selundupkan Tembakau Murni Karena Rasa Sayang ke Anak

Terkait alasan kenapa mengirim tembakau dengan disamarkan lewat makanan, Mamik menuturkan bahwa ide itu datang dari hati kecilnya sebagai rasa sayang ibu terhadap anaknya. Kata Mamik, harga rokok di dalam Lapas tergolong mahal dan tak terjangkau oleh anaknya.

Sebelumnya, dia mengaku juga pernah mengirim rokok yang diwadadahi dalam plastik transparan, namun hilang.

”Sejak itu saya juga gak tahu apakah kirim tembakau dilarang apa tidak. Saya juga gak dimarahi, gak dipanggil. Yang jelas rokoknya hilang. Akhirnya saya punya ide itu,” tuturnya sambil terisak.

Seperti diketahui, barang tersebut dikirim dalam tiga paket tas plastik berisi berbagai jenis makanan. Mulai tahum nasi, sambal goreng, bumbu pecel hingga mendol. Kata Mamik, semua itu terutama mendol adalah jenis makanan kesukaan anaknya.

Hanya dengan cara ini, aku Mamik, dirinya bisa menunjukkan kasih sayangnya kepada seorang anak, meski dibatasi tembok penjara.

”Akhirnya saya kirim keduanya, tembakau saya buntel (bungkus, red) pakai tempe mendol. Kebetulan, anak saya suka sekali sama mendol. Saya juga kasihan kalau dia selama ini gak bisa beli rokok. Terus terang saya gak tega. Kami mohon maaf kepada semuanya jika ada yang tak berkenan,” tuturnya. (azm/gg)

Popular Post

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...