657 Anggota Polda Jatim Lakukan Screening Donor Plasma Konvalesen

Redaksi

News

Anggota Polda Jatim sedang melakukan screening donor plasma konvalesen di Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Surabaya. (Foto: Kominfo Jatim) tugu jatim
Anggota Polda Jatim sedang melakukan screening donor plasma konvalesen di Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Surabaya. (Foto: Kominfo Jatim) tugu jatim

SURABAYA, Tugujatim.id –  Gerakan kemanusiaan untuk mendonorkan plasma konvalesen bagi penyintas COVID-19 semakin dimasifkan. Termasuk di jajaran Polda Jatim yang membuat agenda donor plasma konvalesen pada 657 anggotanya. Kepala Polda (Kapolda) Jatim, Irjen Pol Nico Afinta menyampaikan kegiatan itu dijalankan untuk membantu masyarakat agar segera lepas dari belenggu COVID-19.

“Saat ini anggota dari jajaran Polda Jatim yang sudah melakukan ‘screening‘ sebanyak 657 personel. Yang sudah melakukan donor plasma konvalesen sebanyak 120 personel. Hal ini dilakukan guna membantu masyarakat Indonesia dan khususnya Jawa Timur, agar terlepas dari belenggu COVID-19 yang saat ini masih menghantui kita,” terang Irjen Pol Nico Afinta pada pewarta, Jumat (05/02/2021).

Kapolda Jatim juga mengimbau pada seluruh masyarakat yang sudah berusia lebih dari 18 tahun dan sembuh dari COVID-19 untuk ikut melakukan donor plasma konvalesen sebagai upaya membantu mempercepat proses kesembuhan pasien-pasien COVID-19 di Jawa Timur.

“Bagi masyarakat yang telah sembuh dari COVID-19 usia 18 sampai 60 silahkan datang ke PMI. Bagi anggota Polri bisa daftar pada Biddokes, sehingga dapat dilakukan ‘screening‘. Syukur apabila darahnya bisa diperlukan untuk masyarakat lain yang terkena COVID-19,” lanjutnya.

Di sisi lain, Kapolda Jatim juga mengingatkan pada masyarakat, untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, tetap menerapkan 3M yaitu mencuci tangan, pakai masker dan menjaga jarak. Harapannya, dapat tercipta rasa aman, baik di lingkungan keluarga maupun lingkungan sekeliling, sehingga Jawa Timur bisa aman dan sehat.

“Kami juga mengingatkan pada masyarakat untuk tetap mematuhi, menerapkan dan menjalankan protokol kesehatan dengan baik. Menerapkan 3M. Agar semua lingkungan di sekitar kita aman, lingkungan keluarga, lingkungan sekeliling, sehingga Jatim aman dan sehat,” pungkasnya.

Sebagai informasi, Humas UTD PMI Surabaya, Triksi Hendria  mengatakan, PMI Surabaya sudah melakukan donor plasma konvalesen sejak Juni 2020. Namun kenaikan pendonor mulai terpantau sejak Wakil Presiden KH. Ma’ruf Amin mencanangkan Gerakan Nasional Donor Plasma Konvalesen pada 18 Januari 2021 silam. (Rangga Aji/gg)

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...