PAD Tuban Naik, 11 Tempat Hiburan Malam Sumbang Rp67 Juta Pasca Diterpa Pandemi 

Dwi Lindawati

News

Tempat hiburan malam. (Foto: Pixabay/Tugu Jatim)
Ilustrasi hiburan malam. (Foto: Pixabay)

TUBAN, Tugujatim.id – Pasca diterpa pandemi Covid-19, 11 tempat hiburan malam masih menyumbang pendapatan asli daerah (PAD) Kabupaten Tuban sebesar Rp67 juta. Meski pemerolehan PAD ini tak banyak, tapi selama satu tahun memang ditargetkan hanya Rp77 juta.

Namun, capaian itu sudah melebihi pendapatan pada 2021 dari 11 karaoke yang berizin.

“Kalau dibanding 2020 dan 2021 naik, PAD tahun ini mengalami kenaikan. Sebab, dua tahun terakhir masih pandemi Covid-19 (kebijakan PPKM, red),” ucap Kepala Badan Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD) Kabupaten Tuban Teguh Setyo Budi pada Selasa (01/11/2022).

Sementara PAD pada 2019 dari bidang ini, lebih tinggi dibandingkan sebelum yang mencapai Rp79 juta. Di lain pihak, Ketua Komisi IV DPRD Tuban Tri Astuti menanggapi hal itu. Dia berharap agar upaya pengawasan dan penegakan perda ini intens dilakukan satpol PP, perbaikan citra tempat hiburan malam karaoke juga harus terus dievaluasi.

“Pendapatan yang diperoleh dari tempat hiburan malam, utamanya karaoke harus benar-benar dilaporkan secara transparan. Utamanya pengenaan pajaknya karena perda juga sudah ada,” ucapnya.

Astuti menambahkan, pajak hiburan adalah pajak atas penyelenggaraan hiburan. Hiburan adalah semua jenis tontonan, pertunjukan, permainan dan/atau keramaian yang dinikmati dengan dipungut bayaran.

Objek pajak hiburan di antaranya diskotik, karaoke klub malam, dan sejenisnya. Dalam Perda Kab Tuban No 5 Tahun 2021 tentang Pajak Daerah di Pasal 22 Ayat 1 memuat dasar pengenaan pajak hiburan dan diatur pula pada Pasal 23 dan 24.

“PAD Tuban per September 2022 sebesar Rp66.984.640,” tutupnya.

Popular Post

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...