Ada yang Janggal dalam Kasus Pembunuhan Nenek Wurlin di Malang

Herlianto A

KriminalNews

Polisi mengevakuasi jasad nenek Wurlin yang tewas bersimbah dara di rumahnya di Kabupaten Malang, Selasa (7/6/2022).
Polisi mengevakuasi jasad nenek Wurlin yang tewas bersimbah dara di rumahnya di Kabupaten Malang, Selasa (7/6/2022). (Foto: M Sholeh/Tugu Malang)

MALANG, Tugujatim.id – Teka-teki siapa pelaku pembunuhan nenek Wurlin (70) di Karangploso, Kabupaten Malang, pada Selasa (7/6/2022) belum terjawab. Namun polisi mengungkap kejanggalan yang terjadi dalam insiden berdarah tersebut. Salah satunya, sang cucu MSU (17) yang mengalami luka sayatan di perut dan di leher tetapi baju yang dikenakan tak ada yang sobek.

“Luka sayatan pada MSU ditemukan di bagian perut dan di bagian leher. Tapi memang kami menemukan luka tersebut langsung ke bagian tubuh, tidak ada baju yang sobek,” ujar Kapolres Malang, AKBP Ferli Hidayat kepada wartawan, Rabu (8/6/2022).

Namun demikian Ferli belum bisa menyimpulkan terkait upaya bunuh diri yang dilakukan oleh MSU. Pihaknya masih melakukan pendalam dan mencari bukti-bukti.

“Kami tidak bisa menyimpulkan seperti itu (upaya bunuh diri). Kami tidak bisa mengungkap suatu kasus berdasarkan dugaan,” kata Ferli.

Sementara ini, MSU sedang menjalani operasi dan pemulihan serta perawatan secara intensif di Rumah Sakit Syaiful Anwar (RSSA) Kota Malang.

“Operasi berjalan dengan baik, tapi dokter belum membolehkan siapapun untuk masuk. Tapi tetap kami lakukan pengamanan dan pengawasan 24 jam penuh,” jelas Ferli.

Kejanggalan lain yang juga ditemukan oleh polisi yaitu jejak-jejak kaki dan darah di beberapa bagian rumah seperti di kamar tidur dan area luar rumah, hingga ke tempat MSU tergeletak.

“Tapi ini masih harus dicari kecocokannya. Darah milik siapa, ukuran jejaknya seperti apa. Kami belum bisa mengungkap,” tambah Ferli.

Ferli menambahkan bahwa petunjuk-petunjuk yang ditemukan memang mengarah pada pelaku. Namun pihaknya masih harus melakukan identifikasi dan pendalaman.

“Kami harus melakukan identifikasi dan dalami lagi, terutama di laboratorium forensik. Supaya kami bisa menemukan dengan pasti dan mengungkap kejadian ini,” tutup Ferli.

 


Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim

 

 

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi

40 Tahun Berkarya, ParagonCorp Luncurkan Film ‘Mengusahakan Pertolongan Ilahi’ tentang Nurhayati Subakat

Darmadi Sasongko

  SURABAYA, Tugujatim.id – ParagonCorp merayakan hari jadinya ke-40 dengan cara istimewa, yakni dengan meluncurkan film inspiratif bertajuk ‘Mengusahakan Pertolongan ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Rukyatul Hilal

Tidak Nampak Hilal di Mojokerto Akibat Faktor Cuaca

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Pemantauan Hilal 1 Ramadan 1446 Hijriah dilakukan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Mojokerto bersama Tim Lembaga Falakiyah ...

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

FotoJet 2025 01 20T154400420 2447421012

Petaka Gunung Gede, Ketegangan Memuncak di Balik Misteri Alam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Film “Petaka Gunung Gede” menjadi sorotan di dunia perfilman Indonesia dengan genre thriller yang menyajikan ketegangan maksimal. Menggabungkan ...

Satpol PP Kota Malang

17 Pasangan Open BO dan Mahasiswa Terciduk Satpol PP Kota Malang dari Rumah Kos

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Malang menggerebek rumah kos kawasan Jalan Sigura Gura, Kota Malang ...