Akibat Banjir Bandang, Dewanti Rumpoko Bakal Relokasi Hunian Warga di Bantaran Sungai Kota Batu

Dwi Lindawati

News

Hunian warga akibat banjir bandang di bantaran sungai Kota Batu akan direlokasi. (Foto: M.Ulul Azmy/Tugu Malang/Tugu Jatim)
Hunian warga akibat banjir bandang di bantaran sungai Kota Batu akan direlokasi. (Foto: M.Ulul Azmy/Tugu Malang/Tugu Jatim)

BATU, Tugujatim.id – Pasca bencana banjir bandang yang melanda Kota Batu, Pemkot Batu terus melakukan penanganan. Mulai dari pembersihan sisa material, menyiapkan skema penanganan untuk jangka panjang, hingga relokasi tempat hunian di bantaran sungai.

Saat ini data kerusakan rumah akibat bencana bah ini masih terus diinventarisasi. Ada sebanyak 17 rumah hilang, 43 rumah rusak parah, dan 32 rumah terendam lumpur. Namun, Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko masih akan mengkaji mana-mana saja rumah yang layak untuk dibangun kembali. Jika rumah itu berada di wilayah bantaran DAS Brantas, otomatis harus direlokasi.

”Kami upayakan untuk ganti rugi dan rumahnya dibangun kembali. Tapi, kami masih harus mengkaji lagi, apa rumah yang hanyut itu layak dibangun kembali atau tidak. Jika memang tidak layak, rumah berada di jalannya air ya harus direlokasi,” kata dia.

Menurut dia, saat ini pendataan masih berjalan karena datanya dimungkinkan masih akan berkembang. Lantaran, proses pembersihan material sisa banjir masih berlangsung dan ditarget selesai minggu depan. Jika sudah, dia melanjutkan, pihaknya akan menyediakan opsi relokasi. Warga terdampak akan dibangunkan hunian atau permukiman sementara di lokasi yang jauh dari kawasan sungai.

”Lahan relokasi juga sudah kami siapkan, ada di Desa Bulukerto. Tapi, titiknya masih akan kami tentukan lagi,” kata dia.

Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko.(Foto: M.Ulul Azmy/Tugu Malang/Tugu Jatim)
Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko.(Foto: M.Ulul Azmy/Tugu Malang/Tugu Jatim)

Selain itu, Pemkot Batu juga akan melakukan normalisasi sungai bersama Kementerian PUPR Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Brantas. Normalisasi dilakukan agar aliran sungai bisa teratur lancar seperti di Eropa.

”Kalau sekarang kan gak bisa tegak lurus jalannya karena ada pemukiman warga. Jalur sungai itu menggak-menggok. Ada yang tertutup jembatan, ada yang menyempit. Idealnya kan harus lurus kayak di Eropa,” jelasnya.

Namun, dia mengakui untuk normalisasi sungai ini butuh waktu lama karena berkaitan dengan lahan pemukiman warga.

”Harus koordinasi dengan Badan Pertanahan Nasional (BPN) dan warga,” ujarnya.

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...